Jack Ma Makin Tertekan, Presiden AS Trump Resmi Blokir Alipay

Fahmi Ahmad Burhan
6 Januari 2021, 14:53
Jack Ma Makin Tertekan, Presiden AS Trump Resmi Blokir Alipay
ANTARA FOTO/INASGOC/Zabur Karuru
Pendiri Alibaba Jack Ma

Itu dilakukan setelah Ma berpidato dalam acara Bund Summit di Shanghai pada akhir Oktober 2020. Dalam pertemuan itu, Ma mengatakan bahwa Beijing menghambat inovasi, khususnya di bidang keuangan.

Setelahnya, Jack Ma belum juga muncul ke hadapan publik. Taipan Tiongkok itu pun dipanggil oleh Beijing pada awal November lalu (2/11/2020). Ma tak lagi muncul ke publik sejak saat itu.

Analis Gavekal Dragonomics yang berbasis di Beijing, Zhang Xiaoxi menilai bahwa pengetatan regulasi itu bertujuan menetapkan arah bisnis Ant Group. "Tapi kami belum melihat indikasi putusan yang jelas. Ant merupakan pemain raksasa di dunia dan setiap pemisahan bisnis harus diwaspadai," katanya akhir tahun lalu (28/12/2020).

Kepala penelitian keuangan di Jefferies Financial Group Inc yang berbasis di Hong Kong, Shujin Chen menilai, pertumbuhan bisnis Ant Group akan terbatas akibat kebijakan itu. “Di Tiongkok, industri pembayaran online sedang jenuh dan pangsa pasar Ant sudah mencapai batas,” katanya.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...