Investor Gojek, Google hingga Tencent Dukung Nadiem Jadi Menteri

Desy Setyowati
22 Oktober 2019, 15:18
Investor Gojek Google hingga Tencent mendukung Nadiem jadi menteri Jokowi
Gojek
Ilustrasi, (kanan-kiri) Founder dan CEO Gojek Grup Nadiem Makarim, Co-Founder Gojek Kevin Aluwi, dan Presiden Gojek Grup Andre Soelistyo, saat peresmian logo baru Gojek di Kantor Gojek HQ, Jakarta (22/7). Investor Gojek Google hingga Tencent mendukung Nadiem jadi menteri Jokowi.

Perwakilan investor lainnya, yakni Co-Head of Asia Pacific Private Equity and Head of Southeast Asia at KKR Ashish Shastry mengatakan, ekspansi Gojek secara vertikal baik di dalam maupun luar negeri tercatat baik. Bisnis vertikal Gojek di antaranya mulai dari berbagi tumpangan, pesan-antar makanan, logistik hingga pembayaran.

“Kami mengucapkan selamat kepada Andre, Kevin dan Nadiem atas masing-masing peran baru mereka di dalam dan di luar Gojek,” katanya. “Sebagai catatan pribadi, saya kenal Andre, Kevin, dan Nadiem dari hari-hari sebelum Gojek dan saya sangat yakin bahwa mereka semua akan memberikan dampak yang langgeng dalam peran baru mereka."

(Baca: Ini Dua Sosok Pengganti Nadiem, Bos Baru Gojek)

Managing Director, Sequoia Capital India yang di Singapore Shailendra Singh sepakat bahwa Andre dan Kevin merupakan sosok pemimpin yang dinamis. “Mereka telah memainkan peran penting dalam mengarahkan lintasan dan eksekusi Gojek,” kata dia.

Ia optimistis, kontribusi Gojek terhadap perekonomian bakal terus meningkat. “Kami berterima kasih kepada Nadiem untuk kepemimpinan yang visioner di Gojek sejak didirikan, tetapi kami sama-sama optimistis bahwa Andre dan Kevin akan memimpin perusahaan ke tingkat yang lebih baru,” katanya.

Saat ini, Gojek telah menggaet lebih dari dua juta mitra pengemudi dan 400 ribu mitra usaha di Asia Tenggara. Perusahaan penyedia layanan on-demand ini juga sudah memproses lebih dari dua miliar transaksi per tahun.

Startup bervaluasi lebih dari US$ 10 miliar ini juga menggalang pendanaan (fundraising), yang mampu menarik beberapa perusahaan besar seperti Google, Tencent, Mitsubishi, Visa, AIA dan Astra. Gojek juga telah berekspansi ke Singapura, Thailand dan Vietnam.

(Baca: Amazon Dikabarkan Bakal Beli Saham Gojek)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...