Inggris Hibahkan RI Rp 133 M untuk Transisi Energi dan Dekarbonisasi

Muhamad Fajar Riyandanu
28 November 2022, 16:20
emisi karbon, gas rumah kaca, inggris, hibah, transisi energi
Katadata/Muhammad Fajar Riyandanu
Peluncuran program Mentari Efisiensi Energi antara pemerintah Inggris dan Indonesia untuk mengurangi emisi karbon dan gas rumah kaca di gedung dan perkantoran melalui efisiensi energi.

"Kalau kerja sama itu tidak pernah tahu diperjalanannya akan seperti apa. Kami perlu memastikan bahwa itu perlu atau tidak. Mulai saja belum, jadi nanti kami akan yakinkan ke mereka bahwa bagian mana saja yang perlu didukung," kata Dadan.

Lebih lanjut, salah satu pemanfaatan dana hibah tersebut akan digunakan untuk penyediaan teknologi atau alat monitoring penggunaan energi yang dapat mengaktur aktivasi secara otomatif.

Contohnya, alat-alat elektronik seperti lampu dan pendingin di suatu ruangan hanya akan aktif jika ada interaksi di dalamnya. Sebaliknya, alat-alat tersebut akan mati spontan jika tak ada aktivitas di area tersebut.

"Salah satunya kami akan usulkan untuk monitoring penggunaan energi di bangunan untuk bagaimana memantau penggunaan energi di bangunan," ujarnya.

Alokasi hibah tersebut juga tak hanya menyasar pada gedung milik instansi pemerintah, melainkan gedung-gedung publik. "Tidak hanya gedung pemerintah saja, gedung-gedung lain juga ada yang perlu didukung. Kalau hotel tidak usah karena dia secara komersial sudah ada," kata Dadan.

Di sisi lain, Jenkins mengatakan bahwa efisiensi energi di sektor bangunan memberikan banyak manfaat berupa penghematan penggunaan listrik. Hal ini dirasa penting bagi penurunan emisi karbon nasional karena sebagian besar suplai listrik nasional dihasilkan dari pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) batu bara.

"Ini adalah sesuatu yang menjadi fokus Inggris dalam konteks domestik selama beberapa waktu. Dan saya tahu bahwa Indonesia melakukan banyak hal yang sama untuk mendukung efisiensi energi di gedung-gedung pemerintah," ujar Jenkins.

Jenkis bercerita, penggunaan perangkat teknologi dalam kebiasaan efisiensi energi berdampak positif bagi penghematan energi di sektor rumah tangga hingga £ 300 per tahun. "Kami telah menyelamatkan rumah tangga termiskin lebih dari £ 300 setahun untuk tagihan energi mereka," tukasnya.

Adapun dukungan MENTARI EE terdiri dari tiga proyek yang berjalan bersama untuk melengkapi inisiatif dukungan lain dalam pengembangan rekomendasi kebijakan, dukungan bagi persiapan proyek pilot efisiensi energi di sektor bangunan gedung, pengembangan insentif pembiayaan serta dukungan untuk mempererat koordinasi antar pemangku kepentingan.

Ketiga proyek MENTARI EE akan dilaksanakan oleh Institute for Natural Resources, Energy and Environmental Management (IREEM), Carbon Trust Singapore Pte Ltd, dan Ecoxyztem Venture Builder. Tiga proyek tersebut yakni:

  1. The Integrated Energy Efficiency Programme for the Decarbonisation of Indonesia's Building Sector (INTENS). Project lead: Institute for Natural Resources, Energy and Environmental Management (IREEM);
  2. De-risking energy efficiency in Indonesia: pilot project for guarantees. Project lead: Carbon Trust Singapore Pte Ltd.;
  3. Creating an energy efficiency ecosystem through multi-stakeholder partnership approach in Indonesia. Project lead: Ecoxyztem Venture Builder.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...