Tutup Sementara 40 Cabang, WOM Finance Tak Berencana PHK Karyawan

Image title
16 April 2020, 22:24
Ilustrasi, suasana pameran otomotif. Perusahaan multifinance spesialis kredit kendaraan bermotor, WOM Finance memutuskan menutup 40 kantor cabang di beberapa wilayah terkait pandemi Covid-19.
Arief Kamaludin|KATADATA
Ilustrasi, suasana pameran otomotif. Perusahaan multifinance spesialis kredit kendaraan bermotor, WOM Finance memutuskan menutup 40 kantor cabang di beberapa wilayah terkait pandemi Covid-19.

Meski mengakui pandemi Covid-19 ini akan berdampak pada kinerja perusahaan, WOM Finance masih melakukan hitung-hitungan terkait seberapa besar dampaknya terhadap kinerja penyaluran pembiayaan maupun target-target lainnya.

Zacharia mengungkapkan, saat ini WOM Finance sedang fokus untuk menjaga operasional serta melaksanakan program restrukturisasi bagi debitur yang terdampak pandemi Covid-19.

Per 15 April 2020, total debitur WOM Finance yang menerima program restrukturisasi tercatat sebanyak 2.334 debitur dengan total nilai pembiayaan Rp 42.8 miliar.

Sekadar informasi, sebaran 40 kantor cabang WOM Finance yang ditutup sementara terdiri dari tiga KSKC di DKI Jakarta, lima KSKC di Banten, lima KSKC di Jawa Barat, sembilan KSKC di Jawa Tengah, dua KSKC di Yogyakarta, sembilan KSKC di Jawa Timur.

Kemudian dua KSKC masing-masing di Nusa Tenggara Barat, Sumatera Selatan dan Sulawesi Selatan, serta satu KSKC di Sumatera Utara.

(Baca: MTF Beri Keringanan Pembayaran Angsuran untuk Debitur Terdampak Corona)

Halaman:
Reporter: Muchammad Egi Fadliansyah
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...