Importir Masih Ogah Impor Gula Meski Harga Terus Naik, Ini Penyebabnya

Andi M. Arief
24 Oktober 2023, 13:57
harga gula, gula, impor gula
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/tom.
Ilustrasi. Bapanas mendata, harga gula konsumsi telah mencapai Rp 15.700 per kg hari ini, Selasa (24/10).

"Gula untuk spesifikasi ini harus pesan khusus, jad perlu waktu," ujarnya.

Harga Gula Domestik

Aris mengataka,  alasan terakhir importir gula tidak memaksimalkan impor gula pada Januari-Agustus 2023 adalah menjaga inflasi dari gula konsumsi. Aris berpendapat realisasi gula konsumsi yang optimal justru dapat meningkatkan harga gula di pasar lokal.

Bapanas mendata, harga gula konsumsi telah mencapai Rp 15.700 per kg hari ini, Selasa (24/10). Angka tersebut naik 10,33% dibandingkan periode yang sama tahun lalu senilai RP 14.230 per kg.

Harga gula tertinggi pada hari ini, Selasa (24/10), dapat ditemukan di Papua atau mencapai Rp 19.380 per kg. Sementara itu, harga gula terendah ada di Jawa Timur, yakni senilai 14.800 per kg.

Aris mencatat, rata-rata harga gula internasional pada secara tahun berjalan mencapai Rp 7.000  per kg. Angka tersebut akan mencapai Rp 14.000 per kg saat tiba di dalam negeri.

"Kami ingin juga menjaga stabilitas harga. Kalau harga gula internasional tersebut direalisasikan, bukan membantu menekan harga, tapi bisa meningkatkan harga di pasar domestik," katanya.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...