Pengacara: Baasyir Jalani Pemeriksaan Kaki di RSCM

Hari Widowati
29 Januari 2019, 10:43
Abu Bakar Baasyir
ANTARA FOTO/RENO ESNIR
Abu Bakar Baasyir tiba di RSCM untuk pemeriksaan kesehatan.

Terpidana kasus terorisme Abu Bakar Baasyir hari ini akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta. Pemeriksaan tersebut dilakukan untuk mengetahui kondisi organ dalam yang menyebabkan kaki Baasyir membengkak.

Ketua Pembina Tim Pengacara Muslim (TPM) Mahendradatta, mengatakan Baasyir akan menjalani serangkaian pemeriksaan. "Ini sudah berangkat dari (Lapas) Gunung Sindur karena kaki Pak Kiai alami pembengkakan dan sudah cukup lama bengkaknya," kata Mahendradatta seperti dikutip Antara, di Jakarta, Selasa (29/1).

Ia mengatakan, usia Baasyir sudah lanjut sehingga kondisi kesehatannya semakin menurun. Pemeriksaaan tersebut diperlukan untuk mengetahui pemicu pembengkakan kaki Baasyir.

Hingga kini belum ada perkembangan terbaru terkait rencana pembebasan Baasyir. Seperti diketahui, rencana pembebasan Baasyir mengemuka ketika pengacara Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Yusril Ihza Mahendra, bertemu dengan Baasyir di LP Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Ia mengatakan, ada pertimbangan Baasyir akan dibebaskan demi kemanusiaan karena usianya yang sudah tua dan kondisi kesehatan yang menurun.

Namun, rencana ini masih terkendala oleh persyaratan yang belum dipenuhi oleh Baasyir. Presiden RI Joko Widodo mengatakan, pemerintah akan menaati hukum dan peraturan yang berlaku terkait rencana pembebasan bersyarat Baasyir. Salah satu persyaratan mendasar dalam pembebasan bersyarat itu adalah ikrar setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Pancasila.

(Baca: Kuasa Hukum Baasyir Diminta Tak Berkelit Penuhi Syarat Pembebasan)

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...