Analogi Adalah Persamaan Antara Dua Hal Berbeda, Ini Pengertiannya

Image title
25 Januari 2022, 23:01
analogi adalah
ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/nym/foc.
Perbandingan suasana Idul Fitri tahun 2019 dengan tahun 2020 yang sepi aktivitas di Lapangan Puputan Margarana, Renon, Denpasar, Bali, Minggu (24/5/2020). Shalat Idul Fitri 1441 H di ruang publik di Bali untuk tahun ini ditiadakan dan umat Islam melakukannya di rumah masing-masing dalam upaya memutus rantai penyebaran COVID-19.

Analogi Induktif

Jenis analogi ini adalah analogi yang berangkat dari dua hal atau peristiwa yang memiliki persamaan sifat, kemiripan, atau identik. Artinya, analogi ini bisa menyimpulkan suatu hal untuk diterapkan pada hal lainnya.

Analogi Deklaratif

Dimaksud deklaratif karena analogi adalah sesuatu yang berdasarkan pada suatu hal, peristiwa, realitas, atau sesuatu yang belum dikenal dengan memperkenalkan hal yang sudah dikenal. Metodenya dengan menunjukan keduanya sehingga mendapat sebuah kesimpulan.

Contoh Kalimat dan Paragraf Analogi

Membandingkan dua objek dan gagasan adalah praktik umum yang bisa kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun demikian, semua hal tersebut belum bisa dikategorikan sebagai analogi.

Analogi merupakan salah satu perbandingan dalam dunia sastra, bahasa, dan komunikasi. Analogi adalah sesuatu yang menunjukkan bagaimana dua hal itu sama, tetapi dengan tujuan akhir untuk membuat poin tentang perbandingan ini.

Tujuan analogi bukan hanya untuk menunjukkan, tetapi juga untuk menjelaskan. Oleh karena itu, analogi lebih kompleks daripada perumpamaan atau metafora, yang hanya bertujuan untuk menunjukkan tanpa menjelaskan.

Dilansir dari Masterclass.com, baik perumpamaan maupun metafora sebenarnya dapat digunakan untuk menunjukan sebuah analogi. Akan tetapi, umumnya analogi memiliki informasi tambahan untuk menyampaikan maksud mereka.

Masih menukil dari situs yang sama berikut contoh kalimat dan paragraf analogi:

  • William Shakespeare, Romeo dan Juliet (1597):

“Apalah arti sebuah nama? Apa yang kita sebut mawar, dengan kata lain akan berbau manis. Jadi Romeo akan melakukannya, jika dia bukan Romeo yang dipanggil.”

Dari penggalan kalimat di atas, Shakespeare menggunakan kata-kata Juliet untuk membandingkan Romeo dengan mawar. Implikasinya adalah bahwa di matanya, nama belakang Romeo tidak mengubah siapa dia, atau siapa dia. Hal ini artinya Shakespeare ingin menjelaskan bahwa analoginya adalah Juliet akan merasakan hal yang sama seperti dia memanggil mawar dengan nama lain, karena tidak mengubah karakteristik intrinsiknya.

  • George Orwell, “A Hanging” (1931):

“Mereka berkerumun sangat dekat di sekelilingnya, dengan tangan mereka selalu di atasnya dalam genggaman yang hati-hati dan membelai, seolah-olah sambil merasakannya untuk memastikan dia ada di sana. Itu seperti orang yang memegang ikan yang masih hidup dan mungkin melompat kembali ke air.” 

Pada penggalan kalimat di atas, George Orwell membuat perbandingan antara orang mati dan ikan. Apa yang dia coba bangkitkan bukanlah ide baru, tetapi rasa supranatural, dengan menyarankan bahwa setiap saat pria itu bisa hidup kembali dan keluar dari tangan orang banyak.

Itulah rangkuman pembahasan tentang pengertian analogi hingga contohnya. Kesimpulannya, analogi adalah membuat contoh yang baru berdasarkan contoh yang ada. Tujuannya untuk memudahkan seseorang dalam menyampaikan istilah yang sukar menjadi lebih mudah dipahami oleh lawan bicaranya.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement