Memahami 12 Hikmah Puasa Ramadhan yang Akan Didapat Umat Muslm

Destiara Anggita Putri
9 Maret 2023, 14:47
Hikmah Puasa
Unsplash
Ilustrasi, hikmah puasa.

Saat bulan Ramadhan, seluruh umat muslim di dunia diwajibkan untuk menjalankan ibadah puasa. Hal ini dikarenakan puasa termasuk rukum islam yang ketiga.

Puasa sendiri memilki pengertian sebagai kegiatan yang dilakukan umat muslim untuk menahan diri dari nafsu mulai terbit fajar sampai terbenamnya matahari. Pada umumnya, puasa merupakan cara untuk melatih umat muslim untuk mampu menahan rasa lapar dan haus.

Namun puasa juga memiliki beragam hikmah yang bisa dipetik apabila dilakukan dengan serius dan sepenuh hati. Lalu, apa saja hikmah puasa? Berikut ulasannya di bawah ini.

Hikmah Puasa

Berikut ini 12 hikmah yang akan didapatkan umat muslim yang menjalankan puasa di bulan Ramadhan.

Tips Berpuasa
Hikmah Puasa (Freepik)

1. Melatih Disiplin Waktu

Hikmah puasa yang pertama yaitu melatih umat muslim untuk disiplin dengan waktu. Kedisiplinan perlu diterapkan agar tetap fit dan kuat selama puasa di siang hari.

Oleh karena itu, tubuh memerlukan istirahat yang cukup. Pasalnya istirahat yang cukup membuat seseorang bisa lebih lancar dan teratur selama menjalani puasanya. Kedisiplinan ini juga bisa diperoleh saat sahur. Hal ini dikarenakan sahur dapat melatih kebiasan bangun lebih pagi dan mendapatkan rejeki. 

2. Keseimbangan dalam Hidup

Pada hakikatnya, umat muslim adalah hamba Allah yang diperintahkan untuk beribadah. Namun banyak urusan duniawi seperti pekerjaan, hawa nafsu, dan lain-lain yang membuat mereka sering melupakan kewajiban tersebut.

Namun dengan berpuasa, umat muslim dilatih untuk kembali mengingat dan melaksanakan seluruh kewajiban tersebut dengan jaminan pahala yang dilipatgandakan

3. Mempererat Silaturahmi

Saat bulan Ramadhan, persaudaraan sesama mulai bisa terlihat dengan jelas. Hal ini terlihat dari masjid/orang yang memberikan takjil buka puasa gratis. Selain itu, selama bulan Ramadhan juga biasanya umat muslim melakukan shalat bersama, memberi ilmu islam, mendengarkan ceramah maupun diskusi keagamaan di masjid.

4. Membentuk Kesabaran

Hikmah puasa berikutnya yaitu dapat mendidik umat muslim untuk memiliki sifat sabar. Jika puasa dilakukan sebaik-baiknya, maka akan timbul sifat sabar dalam diri seseorang. 

Hal ini dikarenakan dengan berpuasa seseorang dilatih untuk bisa menahan diri dari perbuatan-perbuatan yang dapat membatalkan puasa. Misalnya, makan dan minum serta amarah. 

5. Menyehatkan Badan

Salah satu hikmah puasa yaitu dapat menyehatkan badan. Hal ini pun diungkapkan Nabi Muhammad SAW dalam sabdanya “Berpuasalah agar kamu sehat”. Oleh karena itu, hikmah puasa tidak hanya berguna untuk menyehatkan jiwa belaka, melainkan juga menyehatkan badan.

Berdasarkan pengalaman, beberapa orang yang sebelum menderita puasa menderita berbagai penyakit seperti maag bisa sembuh bahkan sehat seperti semula setelah berpuasa. 

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...