Kalender Hijriyah September 2023 dan Wetonnya

Annisa Fianni Sisma
20 September 2023, 20:06
Kalender Hijriyah September
Pexels
Ilustrasi, masjid.

الَّذِينَ يَتَّبِعُونَ الرَّسُولَ النَّبِيَّ الْأُمِّيَّ الَّذِي يَجِدُونَهُ مَكْتُوبًا عِنْدَهُمْ فِي التَّوْرَاةِ وَالْإِنْجِيلِ يَأْمُرُهُمْ بِالْمَعْرُوفِ وَيَنْهَاهُمْ عَنِ الْمُنْكَرِ وَيُحِلُّ لَهُمُ الطَّيِّبَاتِ وَيُحَرِّمُ عَلَيْهِمُ الْخَبَائِثَ وَيَضَعُ عَنْهُمْ إِصْرَهُمْ وَالْأَغْلَالَ الَّتِي كَانَتْ عَلَيْهِمْ ۚ فَالَّذِينَ آمَنُوا بِهِ وَعَزَّرُوهُ وَنَصَرُوهُ وَاتَّبَعُوا النُّورَ الَّذِي أُنْزِلَ مَعَهُ ۙ أُولَٰئِكَ هُمُ الْمُفْلِحُونَ

Artinya: "(Yaitu) orang-orang yang mengikuti Rasul, Nabi yang ummi (tidak bisa baca tulis) yang (namanya) mereka dapati tertulis di dalam Taurat dan Injil yang ada pada mereka, yang menyuruh mereka berbuat yang makruf dan mencegah dari yang mungkar, dan yang menghalalkan segala yang baik bagi mereka dan mengharamkan segala yang buruk bagi mereka, dan membebaskan beban-beban dan belenggu-belenggu yang ada pada mereka. Adapun orang-orang yang beriman kepadanya, memuliakannya, menolongnya dan mengikuti cahaya yang terang yang diturunkan kepadanya (Al-Qur'an), mereka itulah orang-orang beruntung."

Dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, umat Islam dapat melakukan aktivitas apapun yang sesuai dengan tuntunan agama Islam. Namun, setiap umat Islam hendaknya berpuasa pada hari tersebut. Hal ini sesuai dengan riwayat yang menyampaikan:

"Dari Abi Qotadah al-Anshori RA sesungguhnya Rasulullah SAW pernah ditanya mengenai puasa hari Senin. Rasulullah SAW menjawab:"Pada hari itu aku dilahirkan dan wahyu diturunkan kepadaku," (H.R. Muslim)

Selain itu, umat Islam hendaknya membaca shalawat Nabi, berdzikir kepada Allah SWT, mempelajari sejarah Nabi Muhammad SAW dan nabi lainnya, meneladani kebaikannya, memperbanyak sedekah untuk fakir dan miskin, bersilaturahmi, berbahagia dan gembira, menggelar pengajian.

Demikian penjelasan mengenai Kalender Hijriyah September 2023 dan uraian singkat mengenai Maulid Nabi Muhammad SAW. Selanjutnya dapat diketahui, dalam merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW hendaknya diisi dengan berbagai ibadah yang baik.

 
 

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...