Menilik Niat Doa Keramas Puasa, Tata Cara, dan Doa Setelahnya

Destiara Anggita Putri
15 Maret 2024, 12:00
Doa Keramas Puasa
Freepik
Button AI Summarize

Menjelang bulan Ramadhan, umat Muslim berbondong-bondong melakukan berbagai persiapan agar ibadah yang dijalankan nantinya dapat berjalan lancar.

Salah satu persiapan yang biasanya dilakukan yaitu dengan melakukan mandi wajib dengan keramas sebelum melaksanakan puasa Ramadhan. Hal ini bertujuan untuk membersihkan diri dari segala hadas baik besar maupun kecil yang masih menempel pada tubuh. 

Dengan demikian, diharapkan kondisi badaniah umat Muslim lebih siap dan terbebas dari segala najis sehingga bisa memulai puasa dan aktivitas ibadah dengan lebih tenang.

Adapun waktu pelaksanaan keramas puasa ini sebaiknya dilakukan saat sore hari, menjelang hari pertama puasa Ramadhan atau pada akhir bulan sya’ban menjelang bulan Ramadan. Opsi lainnya yaitu dilaksanakan saat malam hari ketika hari ketika subuhnya sudah mulai sahur pertama.

Bila Anda juga ingin melaksanakan keramas puasa Ramadhan, ada beberapa hal yang perlu diketahui. Hal ini juga termasuk niat doa keramas puasa Ramadhan yang bisa dilafalkan bersamaan dengan membasuhkan air pertama ke tubuh.

Lantas, seperti apa niat doa keramas puasa Ramadhan yang bisa dilafalkan? Berikut di bawah ini informasinya.

Doa Mandi Junub
Doa Keramas Puasa (Freepik)

Niat Doa Keramas Puasa

Melansir buku Panduan Lengkap Shalat Wajib dan Sunah Berikut Juz 'Amma Untuk Pemula karya Zaky Zamani, niat doa keramas puasa dapat diucapkan bersamaan dengan membasuh air pertama ke tubuh.

Niat tersebut diucapkan sebagai langkah awal sebelum memulai keramas puasa Ramadhan.

Berikut ini adalah lafal niat doa keramas puasa Ramadan yang bisa dilafalkan:

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ الاَ كَبَرِ فَرْضًا للهِ تَعَالَى"

"Nawaitul ghusla liraf'il hadasil akbari fardlal lillaahi ta'aalaa"

Artinya: "Aku niat mandi wajib untuk menghilangkan hadas besar, fardhu karena Allah Ta'ala."

Dengan mengucapkan niat ini, seorang Muslim tidak hanya membersihkan tubuh secara fisik tetapi juga menyucikan hati dan niatnya, sehingga seluruh amalan yang dilakukan menjadi lebih bermakna dan diterima di sisi Allah. Niat yang tulus dan ikhlas merupakan inti dari setiap ibadah dalam Islam.

Tata Cara Keramas Puasa

Dalam melaksanakan keramas puasa, terdapat tata cara yang perlu diikuti. Tata cara keramas puasa sendiri umumnya telah dijelaskan dalam hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim, yang berbunyi;

Dari Aisyah dia berkata, "Apabila Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam mandi karena junub, maka beliau memulainya dengan membasuh kedua tangan. Beliau menuangkan air dengan tangan kanan ke atas tangan kiri, kemudian membasuh kemaluan dan berwudhu dengan wudhu untuk salat.

Kemudian beliau menyiram rambut sambil memasukkan jari ke pangkal rambut hingga rata. Setelah selesai, beliau membasuh kepala sebanyak tiga kali, lalu beliau membasuh seluruh tubuh dan akhirnya membasuh kedua kaki." (HR. Bukhari dan Muslim).

Berikut adalah penjelasan mengenai tata cara keramas puasa Ramadhan:

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...