10 Manfaat Daun Ciplukan Ini Ampuh untuk Kesehatan dan Kecantikan

Annisa Fianni Sisma
9 Januari 2023, 09:49
Manfaat Daun Ciplukan
honestdocs.id
Ilustrasi Daun Ciplukan

Konsumsi rebusan air daun ciplukan secara rutin. Tak lupa juga konsumsi buah ciplukan untuk memperoleh vitamin C yang dapat mencerahkan dan menyehatkan kulit.

7. Memutihkan Kulit

Manfaat daun ciplukan yang ketujuh yakni membuat kulit lebih putih. Gunakan daun ciplukan sebagai masker untuk memperoleh kulit yang lebih cerah.

Daun ciplukan mampu mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit tampak lebih cerah. Oleh karena itulah, tak hanya putih dan bersih, kulit juga akan lebih lembut.

8. Menyembuhkan Peradangan

Manfaat daun ciplukan berikutnya adalah mengurangi berbagai macam penyakit karena peradangan. Pasalnya, daun ciplukan memiliki efek anti inflamasi dan analgesik yang mampu menenangkan dan mempercepat penyembuhan.

Jika memiliki masalah seperti radang sendi, asam urat, dan wasir, daun ciplukan pun dapat mengatasinya. Caranya yakn cukup minum air rebusan daun ciplukan secara rutin.

9. Menurunkan Gula Darah

Selain delapan manfaat di atas, daun ciplukan juga memiliki manfaat untuk menurunkan gula darah. Manfaat daun ciplukan yang mampu menurunkan kadar gula darah karena memiliki kemampuan anti hiperglikemia.

Senyawa di dalamnya mampu memperlambat proses pemecahan dan penyerapan karbohidrat. Oleh karena itu, daun ciplukan mampu meringankan fungsi insulin agar selalu dalam batas wajar.

Manfaat Daun Ciplukan
Manfaat Daun Ciplukan (Portal Informasi Indonesia)
 




10. Mengatasi Sariawan

Manfaat daun ciplukan berikutnya adalah mengatasi masalah sariawan. Sariawan adalah kondisi ketika radang dan luka di bagian mulut. Dampak sariawan berkepanjangan adalah berkurangnya nafsu makan. Alhasil, kesehatan pun dapat menurun.

Untuk mengatasi sariawan, cukup rebus daun ciplukan. Kemudian minum air rebusannya secara rutin. Selain itu, konsumsi pula buah ciplukan agar manfaatnya semakin terasa.

Berkaitan dengan cara perebusan dan pemilihan daun ciplukan, terdapat ketentuan yang harus diperhatikan. Jangan gunakan daun ciplukan yang masih berwarna hijau karena mengandung racun.

Cara merebusnya yakni cuci bersih daun ciplukan yang sudah direbus. Kemudian jemur daun tersebut hingga kering. Setelah kering, bungkus daun ciplukan agar tidak lembab dan daun pun siap direbus. Jika sudah mendidih, saring air rebusan tersebut.

Minum air rebusan sebanyak tiga kali sehari untuk manfaat yang lebih terasa signifikan. Batuk pun dapat sembuh secara perlahan.

Demikian beberapa manfaat daun ciplukan yang perlu diketahui dan cara merebusnya.

 

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement