Memahami 3 Cara Membatalkan Pesanan di TiktoK Shop dengan Mudah

Destiara Anggita Putri
6 Maret 2023, 12:54
Cara Membatalkan Pesanan di TiktoK Shop
Pexels

Sebagai salah satu aplikasi video singkat singkat populer, Tiktok terus menghadirkan fitur-fitur menarik untuk penggunanya. Salah satunya yaitu Tiktok Shop, yang pertama kali diluncurkan pada April 2021. 

Dilansir dari laman resminya, Tiktok Shop merupakan fitur social commerce. Pengguna dan  kreator dapat mempromosikan serta menjual produknya melalui Tiktok dengan mengunjungi Shop miliknya.

Sama seperti aplikasi e-commerce lainnya, fitur ini juga dilengkapi dengan berbagai sistem pembayaran yang dapat dipilih sesuai kebutuhan mulai dari DANA, OVO, Transfer Bank, hingga COD (Cash On Delivery).

Namun, dengan segala kemudahan tersebut, ada kalanya pembeli berubah pikiran dan ingin membatalkan pesanan karena alasan tertentu. Jika hal tersebut terjadi, Anda bisa membatalkannya melalui fitur yang ada di Tiktok Shop.

Lantas, bagaimana cara membatalkannya? Simak uraian di bawah ini untuk penjelasan lengkapnya.

Cara Membatalkan Pesanan di Tiktok Shop

Terdapat tiga cara yang bisa Anda lakukan untuk membatalkan pesanan di Tiktok Shop. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan masing-masing metode di bawah ini

Cara Membatalkan Pesanan di TiktoK Shop
Cara Membatalkan Pesanan di TiktoK Shop (Pexels) 

1. Belum Dibayar

Bila Anda sudah terlanjur memesan suatu produk yang belum dibayar, ada cara yang bisa dilakukan untuk membatalkan pesanan. Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

  • Buka aplikasi TikTok di HP Anda.
  • Buka menu Shop yang terdapat di bagian bawah layar. Menu tersebut disimbolkan dengan ikon tas belanja.
  • Di menu Shop, Anda akan disuguhkan daftar barang yang dipesan di TikTok Shop. Pilih salah satunya yang ingin Anda batalkan.
  • Klik Cancel pada pesanan Anda atau batalkan di menu Awaiting Payment
  • Pilih alasan mengapa pesanan dibatalkan.
  • Kemudian, klik tombol Submit.
  • Setelah itu, hubungi dan meminta penjual untuk membatalkan proses pengiriman.
  • Apabila penjual setuju, maka pesanan akan langsung dibatalkan secara otomatis. Namun, pengajuan pembatalan pesanan akan gagal apabila penjual memilih untuk tetap memproses pesanan.

2. Sudah Dibayarkan

Tiktok shop juga telah menyediakan fitur dimana Anda juga bisa membatalkan pesanan yang sudah terlanjur dibayar. Namun dalam prosesnya, Anda perlu menginformasikan kepada penjual kenapa Anda membatalkan pesanan.

Selain itu, cara ini hanya bisa dilakukan apabila pesanan belum dikemas dan disiapkan untuk dikirim. Jika proses pemesanan sudah sampai tahap pengiriman, pesanan sudah tidak dapat dibatalkan.

Berikut ini langkah-langkah membatalkan pesanan yang sudah dibayar

  • Buka aplikasi TikTok
  • Di bagian kanan bawah, klik menu Profil
  • Pilih ikon tiga garis di sisi kanan atas layar
  • Klik menu Pengaturan dan Privasi atau Settings and Privacy
  • Pilih Pesanan atau Orders
  • Klik produk di tab All.
  • Klik pesanan yang sudah dibayar
  • Di bagian kanan bawah, klik menu Batalkan Pesanan
  • Anda akan masuk ke menu pengembalian uang. Silahkan isi alasan kenapa ingin membatalkan pembelian. lalu klik Kirimkan
  • Tunggu proses pembatalan disetujui penjual
  • Selesai, pesanan akan dibatalkan

3. Sistem COD yang Belum Dikirimkan oleh Penjual

Saat ini, Tiktok telah menyediakan sistem pembayaran COD (Cash on Delivery) atau bayar di tempat yang cocok bagi pembeli yang tidak memiliki kartu kredit atau saldo uang digital lainnya.

Bila menggunakan sistem COD sebagai sistem pembayaran, Anda juga bisa membatalkan pesanan yang dibuat sebelumnya. Berikut ini langkah-langkahnya.

  • Buka aplikasi TikTok di HP Anda.
  • Buka fitur TikTok Shop dengan menu Belanja di bagian bawah.
  • Klik menu Pesanan yang ada di sebelah kiri atas.
  • Cari pesanan yang hendak dibatalkan tersebut.
  • Klik pilihan Hubungi Penjual yang terletak di bagian bawah.
  • Agar bisa melakukan chat dengan pihak penjual, klik Kirim Pesan.
  • Tuliskan pesan kepada pihak penjual untuk memintanya membatalkan pengiriman pesanan. Tunggu hingga penjual menyetujui permintaanmu.
  • Apabila pihak penjual sudah setuju untuk membatalkan pengiriman pesanan, maka ada bagian menu Lacak Paket akan terlihat bahwa pesanan milik Anda sudah dibatalkan sehingga pengantaran paket pun juga pasti batal.

Tips Menghindari Kesalahan Saat Belanja Online

Ketika belanja online, pembeli kerap lupa memperhatikan kebijakan pembatalan dan pengembalian barang. Hal inilah yang akhirnya menyebabkan masalah dimana pembeli salah membeli barang sehingga ingin membatalkan pesanan. 

Namun membatalkan pesanan tidak bisa dilakukan  begitu saja. Hal ini dikarenakan tidak semua aplikasi e-commerce menyediakan fitur pembatalan dan pengembalian barang, terutama yang sudah dibayarkan.

Halaman:
Editor: Sorta
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement