Dirut Pertamina: Jika Menurunkan Harga BBM, Bisnis Hulu Migas Ditutup

ANTARA FOTO/Fauzan/foc.
Ilustrasi. Petugas SPBU menggunakan alat pelindung wajah di SPBU kawasan Kebon Nanas, Kota Tangerang, Banten, Minggu (17/5/2020). Pertamina belum menurunkan harga BBM meski harga minyak turun.
29/6/2020, 19.26 WIB

Pertamina memutuskan tak menurunkan harga bahan bakar minyak atau BBM. Padahal harga minyak dunia turun cukup tajam.

Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengaku pihaknya tak nyaman diserang terus-menerus oleh masyarakat karena tak menurunkan harga BBM. Padahal, perusahaan bisa langsung menurunkan harga BBM dengan mengimpor minyak mentah sebanyak-banyaknya.

Namun, kebijakan tersebut bakal membuat bisnis hulu migas dan kilang perusahaan tutup. Pasalnya, ongkos produksi hulu migas dan kilang di dalam negeri lebih mahal dibandingkan impor minyak saat harga minyak anjlok.

(Baca: Pertamina: Proyek Pembangunan Kilang Baru Tak Terganjal Corona)

Di sisi lain, komponen ongkos produksi menjadi dasar perhitungan harga BBM. Oleh karena itu, perusahaan tidak memilih opsi menurunkan harga BBM.

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan