Punya Proyek di Garuda, Erick: Tak Pilih Kasih, Koruptor Tetap Dicopot

Agatha Olivia Victoria
13 Desember 2019, 12:02
Mahaka Punya Proyek di Garuda, Menteri BUMN Erick Thohir mengaku Tak akan Pilih Kasih, Koruptor Tetap Dicopot
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Ilustrasi, Menteri BUMN Erick Thohir di halaman Istana Merdeka, Jakarta Puaat (23/10/2019).

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir tak membantah bahwa perusahaan yang ia dirikan yakni Mahaka Media Group memiliki proyek bersama PT Garuda Indonesia Tbk. Ia menegaskan, dirinya tidak pilih kasih terhadap jajaran direksi BUMN.

Erick menjelaskan, dua perusahaan bekerja sama merupakan hal yang biasa. Kerja sama antara Mahaka dengan Garuda Indonesia pun sudah berjalan sebelum ia menjabat Menteri BUMN hingga saat ini.

Meski begitu, ia menegaskan bahwa dirinya tidak akan memihak siapapun. “Jangan pikir sudah kasih kerjaan ke peruahaan saya, lalu ada korupsi tidak akan dicopot. Pasti akan semakin saya copot," kata Erick di Gedung Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan, hari ini (13/12).

(Baca: Jadi Menteri BUMN, Erick Thohir Mundur dari Mahaka)

Ia juga menegaskan, pimpinan BUMN tidak bisa memanfaatkan perusahaannya supaya lebih dekat dengan dirinya. Erick justru lebih senang jika direksi BUMN bekerja sama dengan cara yang baik.

"Jadi kalau itu nanti misalnya, direksi atau teman-teman memanfaatkan (kerja sama itu) untuk kedekatan dengan saya, itu tidak berguna," kata Erick.

(Baca: Erick Thohir Copot Ari Askhara, Petinggi Garuda Lainnya Bungkam)

Sebagaimana diketahui, Erick memecat Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk Ari Askhara lantaran diduga terlibat dalam penyelundupan onderdil Harley Davidson dan sepeda Brompton melalui pesawat baru. Ia juga berjanji bakal mengusut oknum lain yang terlibat persoalan itu.

"Saya tentu akan memberhentikan Dirut Garuda. Tapi pasti ada prosedur lagi. Tidak hanya sampai di situ saja termasuk mengusut oknum lain yang terkait," ujar Erick di Kementerian Keuangan, beberapa waktu lalu (5/12).

Di satu sisi, Mahaka memiliki proyek kerja sama dengan Garuda. Erick pun telah mengajukan permohonan pengunduran diri dari posisi Komisaris Utama di PT Mahaka Media Tbk (ABBA) dan PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) saat ditunjuk menjadi Menteri BUMN.

(Baca: Penunjukan Erick Thohir Jadi Menteri BUMN dan Naik-Turun Saham Mahaka)

Reporter: Agatha Olivia Victoria

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...