Perdagangan Merosot, Jokowi – Erdogan Rajut Kerja Sama Ekonomi

Pingit Aria
6 Juli 2017, 16:54
Turki erdogan
REUTERS/ANTARA FOTO
Presiden Turki Tayyip Erdogan

Retno menambahkan, setelah acara di Istana Kepresidenan Turki selesai, Presiden Joko Widodo  dijadwalkan akan menerima sejumlah CEO Turki yang bergerak di bidang pertahanan, industri perkapalan, dan energi di Hotel JW Marriot, Ankara.

Setelah itu, Presiden akan menghadiri pertemuan terbatas dengan 25 CEO Turki. “Presiden akan bertemu dengan kalangan bisnis yang lebih luas. Kami tidak mengundang banyak orang, tetapi hanya perusahaan-perusahaan besar yang sudah memiliki minat yang sudah sangat tinggi untuk melakukan kerja sama dengan Indonesia,” ujarnya.

Grafik: Nilai Investasi Asing asal Turki ke Indonesia 2015-2017
Nilai Investasi Asing asal Turki ke Indonesia 2015-2017

Pada sore harinya, Presiden Jokowi dan rombongan akan menuju Bandar Udara Internasional Esenboga, Ankara untuk kemudian bertolak menuju Hamburg, Jerman untuk menghadiri KTT G20.

Pada KTT yang dibuka esok tersebut, Jokowi akan menyampaikan pesan agar G20 dapat menjadi bagian dari solusi berbagai tantangan global, termasuk terorisme. Terkait ekonomi dan keuangan global, Presiden akan menyinggung pentingnya aksi bersama anggota G20 dalam memerangi penggelapan pajak.

Di sela pertemuan G20, Presiden juga akan melakukan pertemuan bilateral dengan sejumlah pimpinan negara sahabat, salah satunya Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi dalam kunjungan ini antara lain Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Moodal (BKPM) Thomas Lembong, dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Suhardi Alius.

Halaman:
Reporter: Ameidyo Daud Nasution
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...