Motor Listrik Akan Disubsidi Rp 6,5 Juta, Ini Daftar dan Harganya

Nadya Zahira
1 Desember 2022, 08:29
Model berpose di samping sepeda motor listrik di stan Yamaha dalam pembukaan Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Rabu (2/11/2022).
ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/aww.
Model berpose di samping sepeda motor listrik di stan Yamaha dalam pembukaan Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Rabu (2/11/2022).

Pemerintah berencana memberikan pembelian motor listrik sebesar Rp 6,5 juta per unit sehingga harganya lebih terjangkau oleh masyarakat. Saat ini, setidaknya sudah ada delapan motor listrik yang bisa dibeli dan mengaspal di Indonesia.

"Kemarin Sri Mulyani ke kantor saya, saya bilang besok (hari ini) kita bicarakan lagi berapa persisnya subsidi untuk sepeda motor dan mobil listrik," ujar Menteri Koordinator Bidang kemaritiman dan Investasi, Luhut binsar Pandjaitan, dalam Wealth Wisdom 2022 Permata Bank x Katadata di Jakarta, Selasa (29/12). 

Luhut mengatakan insentif dibutuhkan untuk mengembangkan industri motor dan mobil listrik di Indonesia. Pemerintah berambisi memproduksi motor listrik mencapai 1,2 juta unit dan mobil listrik sebanyak 75.000 unit pada 2024. 

Lalu motor listrik apa saja yang sudah resmi diluncurkan dan bisa dibeli di Indonesia? Berikut ini daftarnya seperti dihimpun oleh Katadata.co.id:

1. Gesits G1

Motor listrik Gesits G1 sebelumnya resmi meluncur di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019, tepatnya pada 25 April 2019.

Gesits G1 memiliki tampilan serupa dengan motor matik konvensional pada umumnya. Pengisian daya Gesits G1 hanya menggunakan kabel atau diisi daya baterainya secara terpisah. 

Motor listrik ini memiliki baterai yang terpisah dan bukan merupakan baterai tanam. Dengan demikian, pemilik bisa mengisi daya baterainya saja.

Saat ini, harga motor listrik Gesits G1 dibanderol senilai Rp 28 jutaan. 

 2. Alva One Illectra 

Ilectra Motor Group (IMG) meluncurkan sepeda motor listrik pertamanya, Alva One, pada Agustus 2022 lalu.  Motor listrik ini dilengkapi dengan mode berkendara lengkap agar performa motor efektif sesuai kebutuhan.

Bagi para pemilik Alva One nantinya bisa memilih antara mode eco, cruise, dan e-Sport. Tiap mode berkendara membatasi kecepatan maksimumnya. 

Harga motor listrik Alva One saat ini adalah mencapai Rp 34,9 jutaan. 

3. NIU Gova 03 

NIU Gova 03 merupakan motor listrik asal China, yang resmi meluncur di Indonesia pada ajang IIMS Hybrid 2021. 

Tipe ini merupakan seri entry level dari kedua unit lainnya, yaitu NIU NQI Sport dan NIU NGT. Dari segi tampilan, desainnya terbilang sederhana dan sekilas terlihat seperti motor matik konvensional pada umumnya.

Berbeda dengan Gesits G1, motor NIU Gova 03 menggunakan baterai tanam, sehingga tidak bisa dilepas-pasang.  Namun, produsen baterai Oyika menyediakan motor NIU Gova 03 versi baterai lepas-pasang, dengan biaya langganan Rp 300.000 per bulannya.

Unit NIU Gova 03 saat ini dijual senilai Rp 23,8 jutaan untuk wilayah DKI Jakarta.

Halaman:
Reporter: Nadya Zahira
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...