Indonesia Masih Impor 4 Komoditas Pangan Tahun Ini, Daging hingga Gula

Nadya Zahira
10 Januari 2023, 17:02
Pekerja membuat tahu dari kedelai impor kualitas A di pabrik tahu Sukun 73, Malang, Jawa Timur, Jumat (6/1/2023).
ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/nym.
Pekerja membuat tahu dari kedelai impor kualitas A di pabrik tahu Sukun 73, Malang, Jawa Timur, Jumat (6/1/2023).

Bulog Impor Beras 300 Ribu Ton Lagi

Sementara itu, Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik atau Perum Bulog mulai mengimpor beras lagi sebanyak 300 ribu ton di awal 2023. Impor beras tersebut berasal dari Thailand dan Vietnam.

Kepala Bagian Humas dan Kelembagaan Perum Bulog, Tomi Wijaya, mengatakan bahwa impor tersebut dilakukan untuk memenuhi 500 ribu ton beras hingga akhir Februari 2023. Sebelumnya, Bulog telah impor 200 ribu ton beras pada akhir 2022.

“Tambahan 300 ribu ton beras impor, berasal dari dua negara yaitu Thailand dan Vietnam,” ujar Tomi saat dihubungi Katadata.co.id melalui telepon, Senin (9/1).

Tomi mengatakan, proses pengiriman beras impor sedang berjalan dan diperkirakan akan masuk semua ke Indonesia pada akhir Februari 2023. Adapun stok cadangan beras pemerintah atau CBP yang dikuasai bulog saat ini ditargetkan sebesar 775 ribu ton. Angka tersebut sudah termasuk beras impor sebanyak 500 ribu ton. 

Halaman:
Reporter: Nadya Zahira
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...