Dinilai Terlalu Rumit, Pengamat Minta Desain Pemilu Diubah

Dimas Jarot Bayu
25 April 2019, 18:58
Pilpres 2019, pemilu 2019, partai politik
Sejumlah warga mengikuti simulasi pemilu yang digelar KPU di SDN 02 Nagrak, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat (3/2). Simulasi tersebut bertujuan untuk memberikan sosialisasi bagi masyarakat yang masih kebingungan dengan mekanisme pencoblosan.

Selain itu, menurutnya sistem Pemilu 2019 telah mampu menguatkan sistem presidensial. "Jadi relatif berhasil. Ini output yang saya lihat," kata Jerry.

(Baca: Sejumlah Organisasi Catat 708 Masalah dalam Rekapitulasi Suara Pemilu)

Pemilu 2019 Perlu Dievaluasi

Evaluasi terkait Pemilu 2019 seharusnya diarahkan kepada penyelenggara Pemilu, bukan soal apakah harus dilaksanakan serentak atau dipisah. KPU dan Bawaslu masih menyelenggarakan Pemilu 2019 dengan kultur dan sistem yang lama. Jerry menilai KPU dan Bawaslu tidak sensitif terhadap isu-isu yang muncul dalam Pemilu 2019.

Salah satunya terkait tingginya antusiasme masyarakat mengikuti pesta demokrasi. Inilah yang kemudian membuat masalah dalam penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT), logistik, hingga distribusi. "Secara teknis memang banyak masalah, tapi itu berkaitan dengan penyelenggara," kata Jerry.

Analis politik dari Exposit Strategic Arief Susanto meminta agar semua pihak tidak terburu-buru meminta perubahan desain Pemilu. Menurutnya, evaluasi harus dilakukan secara menyeluruh untuk melihat akar masalah dari pesta demokrasi saat ini.

Menurutnya, bisa saja persoalannya sebenarnya karena operasional dan integritas dari penyelenggara Pemilu. "Jangan terburu-buru membuat kesimpulan bahwa ada yang keliru dengan sistem Pemilu Serentak ini. Evaluasi dulu secara lebih menyeluruh," kata Arief.

(Baca: Sandiaga Dukung Pembentukan Tim Pencari Fakta Usut Kecurangan Pemilu)

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...