Sinergi Operasi Patroli Laut Bea Cukai Bersama Polairud di Sumatera

Image title
Oleh Tim Publikasi Katadata - Tim Publikasi Katadata
17 November 2020, 14:26
Ditjen Bea dan Cukai
Katadata

Patroli laut digelar dengan mengerahkan kapal patroli jenis FPB dari Pangkalan Sarana Operasi (PSO) Bea Cukai Tanjung Balai Karimun dan speedboat BC. Korpolairud Baharkam Polri juga mengerahkan kapal yang sedang BKO di wilayah Sumatera dan Kapal Polis yang berada di bawah Dit. Polair Polda dan Satpolair Polres setempat.

“Patroli ini berfokus pada sasaran atau terget berupa narkotika, baby lobster, minuman keras, rokok, ballpress, pasir timah, bawang, tekstil, handphone dan barang lainnya,” ujar Wijayanta.

Menurut dia, indikasi keberhasilan sinergi operasi patroli laut Bea Cukai bersama Polairud di wilayah pesisir Sumatera adalah berkurangnya tingkat penyelundupan impor maupun ekspor dan terciptanya keamanan dan ketertiban umum selama masa pandemi Covid-19.

“Sinergi patroli laut ini akan terus dilakukan sebagai implementasi konsep unity of effort dalam menegakkan hukum di laut. “Ke depannya kami akan meningkatkan sinergi dengan instansi terkait berupa pertukaran data dan kegiatan operasi bersama lainnya,” kata Wijayanta.

Penyerahan perkara juga dilakukan atas penangkapan KLM Bahtera Indah dari Sat Poalirud Polres Dumai kepada Bea Cukai Dumai untuk ditindaklanjuti.  Sinergi operasi ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengurangi atau mencegah terjadinya penyelundupan impor maupun ekspor. “Sekaligus juga menjaga keamanan dan ketertiban umum wilayah perairan Sumatera dalam masa pandemi Covid-19,” kata Kakorpolairud Baharkam Polri, Irjen. Pol. Verdianto Iskandar B.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...