Ketua Satgas Doni Monardo Umumkan Positif Tertular Covid-19

Happy Fajrian
23 Januari 2021, 09:56
doni monardo, satgas covid 19, virus corona, covid 19
ANTARA FOTO/Novrian Arbi/wsj.
Kepala BNPB Doni Monardo berjalan saat meninjau lokasi tanah longsor di Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Minggu (10/1/2021). Kunjungan tersebut guna memetakan kondisi pascalongsor serta memastikan keselamatan warga dan petugas terhadap perkiraan pergerakan tanah dan longsor susulan ketika kondisi hujan.

Egy Massadiah, Tenaga Ahli BNPB yang juga staf khusus Doni Monardo, mendapatkan hasil tes PCR-nya negatif. Dia mengatakan selalu berada didekat Doni dalam seminggu terakhir, termasuk selalu satu mobil ketika aktivitas penanganan bencana di Mamuju, Majene dan Banjarmasin.

Menurut Egy, Doni telah berada di Mamuju pada Jumat Sore (15/1/2021) kurang dari 12 jam dari saat gempa di Sulawesi Barat terjadi. Selanjutnya Kepala BNBP bergeser ke Banjarmasin pada Minggu (17/1) dan kembali ke Mamuju pada Selasa pagi sebelum kembali ke Jakarta, kemarin.

Pandemi Covid-19 di Indonesia Belum Terkendali

Berdasarkan perkembangan kasus baru harian, pandemi Covid-19 di Indonesia masih belum terkendali seiring dengan tingkat positif (positivity rate) yang jauh di atas standar yang ditetapkan Badan Kesehatan Dunia (WHO) sebesar 5%.

Kemarin, Jumat (22/1), Kementerian Kesehatan mencatat kasus baru Covid-19 pada Jumat (22/1) bertambah 13.632. Sehingga total orang yang terinfeksi virus corona mencapai 965.283. Penemuan kasus tersebut berasal dari jumlah tes yang mencapai 51.764. Jumlah tes itu melesat lebih tinggi dari dua hari terakhir yang berada di kisaran 43.000.

Meski jumlah tes meningkat cukup tajam, tingkat positif yang mengindikasi laju penularan virus corona masih cukup tinggi. Pada Jumat (22/1), tingkat positif di Indonesia sebesar 26,33%. Bahkan tingkat positif Covid-19 sempat menembus angka 30%.

Halaman:

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...