Survei: Hanya Enam Parpol yang Bakal Lolos ke DPR Hasil Pemilu 2024

Image title
25 April 2022, 09:35
Survei Populi Sebut Hanya 6 Parpol yang Bakal Lolos ke Senayan
Donang Wahyu|KATADATA
Gedung DPR

Anggota Fraksi Golkar DPR itu berpendapat bahwa pertanyaan terkait kinerja partai politik dalam survei-survei bisa mendorong demokrasi ke dalam substansi yang lebih dalam. Dari hasil survei ini, dia tidak melihat korelasi antara elektabilitas dengan partai politik yang sibuk mengurusi berbagai kepentingan.

“Mungkin subjektif dari kami. Tapi dengan mendorong demikian, perdebatan yang menukik pada hasil survei bisa mengarah lebih dalam,” ujarnya. 

Praktisi Pemilu, Ramlan Surbakti menanggapi pendapat Melki bahwa fenomena yang terjadi di Indonesia saat ini yaitu personalisasi politik, di mana partai kalah dengan tokoh. Hal itu menyebabkan kinerja partai jarang menjadi sorotan oleh publik, sebab yang dilihat adalah tokoh, bukan institusi.

“Apalagi pemilu kita adalah intra party competition. Jadi antarcalon dari partai yang sama yang berkompetisi. Partai pada pemilu 2019 tidak kampanye. Tidak jelas maunya apa,” terangnya.

Lebih jauh, Ramlan bahkan menyoroti peran partai yang cenderung hanya seperti penyelenggara acara, bukan sebagai peserta Pemilu. Oleh karena itu, dia berpesan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) agar tidak hanya memfasilitasi debat antar-calon presiden, tetapi juga antar-partai.

“Biar publik tahu, maunya apa. Partai ini maunya apa. Apa yang diperjuangkan,” kata Mantan Ketua KPU itu.

Halaman:
Reporter: Ashri Fadilla
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...