Nasabah KSP Indosurya Tulis Surat Terbuka Minta Bantuan Jokowi

Image title
20 Mei 2020, 10:59
Ilustrasi, uang rupiah. Nasabah KSP Indosurya menulis surat terbuka untuk Jokowi berisi curahan hati akibat dana tersangkut di investasi bodong serta meminta bantuan Presiden.
ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Ilustrasi, uang rupiah. Nasabah KSP Indosurya menulis surat terbuka untuk Jokowi berisi curahan hati akibat dana tersangkut di investasi bodong serta meminta bantuan Presiden.

Selain itu, sertifikat berjangka yang diberikan kepada nasabah ditandatangani oleh Direktur KSP Indosurya, yakni Henry Surya. Bahkan, setelah tidak lagi menjadi pengurus Henry Surya tetap menandatangani sertifikat simpanan berjangka KSP Indosurya.

Sekadar informasi, Henry Surya merupakan Chief Executive Officer Indosurya Group. Saat ini ia ditetapkan sebagai tersangka oleh Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri, melalui Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Tipideksus).

Nasabah pun mempertanyakan terkait transaksi antara KSP Indosurya dengan PT Indosurya Inti Finance, yang tertera dalam surat No. 071/JBP/KSP-IIF/VIII/2018 dan Perjanjian Pengalihan Hutang (Cessie) No. 72/CESSIE/KSP-IIF/VII/2018.

Nasabah KSP Indosurya menjelaskan, Perjanjian Jual Beli Piutang yang dimaksud adalah, pinjaman dari KSP Indosurya kepada debiturnya dialihkan ke Indosurya Inti Finance, yang merupakan bagian dari Group Indosurya.

Sehingga, pengembalian pokok berikut bunga pinjaman debitur yang seharusnya diterima KSP Indosurya Cipta, dialihkan untuk diterima oleh Indosurya Inti Finance.

Nasabah KSP Indosurya juga mempertanyakan kinerja pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), yang dianggap abai sehingga tidak mengetahui bahwa KSP Indosurya merupakan bagian dari Indosurya Group. Atas dasar ini, para nasabah KSP Indosurya meminta bantuan dari Jokowi agar mau memperhatikan kasus gagal bayar ini.

"Saat ini proses hukum PKPU di pengadilan sedang berlangsung, kami membutuhkan political will dari pemerintah untuk mengusut tuntas dan mengawal kasus hukum perdata dan pidana yang sedang berlangsung atas KSP Indosurya," tulis surat terbuka tersebut.

(Baca: Ragam Kejanggalan KSP Indosurya, Bisakah Koperasi Tawarkan Investasi?)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...