Menko Airlangga Pamer Capaian Inflasi 2023, Lebih Rendah dari 8 Negara

Andi M. Arief
29 Januari 2024, 16:29
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, inflasi
Kemenko Perekonomian RI
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia Erwin Haryono mengatakan inflasi yang terjaga sesuai sasaran merupakan hasil dari konsistensi kebijakan moneter serta eratnya sinergi pengendalian inflasi antara BI dan pemerintah pusat dan daerah.

Seluruh pihak tersebut tergabung dalam Tim Pengendalian Inflasi Pusat dan Daerah (TPIP dan TPID), melalui penguatan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) di berbagai daerah.

Melalui kebijakan tersebut, BI meyakini inflasi tetap terkendali dalam kisaran sasaran 2,5 plus minus satu persen pada 2024. Inflasi inti pada tahun lalu terjaga rendah sebesar 1,80% secara tahunan. Untuk inflasi volatile food relatif terkendali sebesar 6,73% secara tahunan.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), inflasi IHK pada Desember 2023 tercatat rendah sebesar 0,41% secara bulanan atau month to month (mtm) sehingga inflasi IHK 2023 menjadi 2,61% secara tahunan atau year on year (yoy).

"Perkembangan inflasi 2023 ini lebih rendah dibandingkan dengan inflasi tahun 2022 yang tercatat sebesar 5,51% yoy," kata Erwin.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...