35 Drama Korea Romantis Populer dengan Rating Tinggi

Image title
15 September 2021, 18:10
Crash Landing On You (2019) salah satu drama Korea romantis yang mendapatkan rating tinggi.
TvN
Crash Landing On You (2019) salah satu drama Korea romantis yang mendapatkan rating tinggi.

Drama Korea romantis bisa menjadi tontonan ringan saat beristirahat di sela-sela kesibukan. Di mana, cerita romantis selalu menjadi andalan produksi drama dari Negeri Ginseng, yang menampilkan cerita menarik dan unik.

Penonton drama Korea berasal dari berbagai kalangan, mulai dari remaja, dewasa, hingga public figure. Selain itu, visual para pemainnya juga cukup memanjakan mata, dengan kemampuan akting dan alur cerita dengan kualitas baik.

Advertisement

Tak jarang, beberapa drama Korea romantis sukses menjadi perbincangan banyak orang. Popularitas drama Korea juga mampu memancing animo penontonnya, sehingga berpengaruh pada naiknya rating drama tersebut.

Berikut rekomendasi drama Korea romantis populer dengan rating tinggi.

1. Descendants of the Sun

Drama Korea romantis yang pertama adalah Descendants of the Sun. Drama ini tayang pada 2014 dengan meraih rating 26,3%. Drama Korea romantis ini menjadi titik awal perjalanan cinta pasangan fenomenal Song Song Couple. Adu peran Song Joong Ki dan Song Hye Kyo di drama Descendants of the Sun disebut berhasil membuat banyak penonton ikut terhanyut.

2. Crash Landing On You

Crash Landing On You dibintangi Son Ye Jin dan Hyun Bin ini, meraih rating 12,1%. Drama Korea ini menyajikan kisah romantis antar dua negara konflik, yakni Korea Selatan dan Korea Utara. Banyak selebriti Indonesia yang ketagihan menonton drama ini.

3. Love Alarm

Love Alarm mencetak rating 7,1/10. Serial romantis ini berkisah tentang aplikasi yang mampu mendeteksi keberadaan orang yang menyukai kita. Love Alarm dibintangi Song Kang, Kim So Hyun, hingga Jung Ga Ram.

4. Mr Queen

Mr Queen berkisah tentang koki dari zaman modern yang terjebak di tubuh ratu Dinasti Joseon. Drama ini dibintangi Kim Jung Hyun dan Shin Hye Sun. Mr Queen sukses meraih rating 12,5% dan menjadi drama Korea saeguk (tema kerajaan) yang populer di awal 2021.

5. Hotel Del Luna

Bintang K-Pop IU membintangi drama Korea romantis ini bersama Yeon Jin Goo. Hotel Del Luna berkisah tentang hotel khusus yang hanya menampung mahluk halus. Drama Korea ini meraih rating 8,2/10.

6. Hi Bye, Mama!

Drama Korea romantis ini tidak hanya membuat penonton terhanyu, melainkan juga terharu. Hi Bye, Mama! berkisah tentang seorang ibu yang diberikan kesempatan untuk hidup kembali. Hi Bye, Mama! meraih rating 8/10 di IMDb.

7. Legend of the Blue Sea

Kisah manis antara putri duyung dan pria tampan disajikan dalam drama Korea romantis, yakni Legend of the Blue Sea. Drama Korea ini meraih rating 17,6% dan dibintangi Lee Min Ho dan Jun Ji Hyun.

8. The Tale of a Gumiho

Kali ini ada kisah romantis antara manusia dan siluman rubah. The Tale of a Gumiho dibintangi oleh Lee Dong Wook dan Jo Bo Ah. Adu peran mereka berhasil membuat drama Korea romantis ini mencetak rating 8/10 di IMDb.

9. My Girlfriend Is a Gumiho

Satu lagi drama Korea tentang gumiho alias rubah berekor sembilan. Bedanya, gumiho di sini diperankan oleh aktris Shin Min Ah yang beradu akting dengan Lee Seung Gi. My Girlfriend Is a Gumiho meraih rating 15%.

10. It's Okay to Not Be Okay

It's Okay to Not Be Okay menjadi salah satu drama Korea romantis yang populer di 2021. Meraih rating 8,8/10 di IMDb. Drama Korea ini mengangkat seputar psikologis. It's Okay to Not Be Okay dibintangi Kim Soo Hyun dan Seo Yea Ji.

11. Boys Over Flowers

Boys Over Flowers merupakan drama Korea romantis yang hit di 2009. Serial ini dibintangi Lee Min Ho, Kim Bum, Kim Hyun Joong, dan Ku Hye Sun. Boys Over Flowers berkisah tentang cinta di SMA elite dan meraih rating 25,7%.

12. Strong Girl Bong-soon

Strong Girl Bong-soon berkisah tentang wanita yang memiliki kekuatan fisik sangat kuat. Drama Korea ini meraih rating 8,2/10 dan dibintangi Park Bo Young, Ji Soo, serta Park Hyung Sik.

13. The Innocent Man

The Innocent Man yang dibintangi Song Joong Ki, Moon Chae Won, dan Park Si Yeon akan membuat penonton terpesona dan terlarut ke dalam konflik yang dibawakan. Drama ini berkisah tentang pembalasan dendam dan meraih rating 16,1%.

14. True Beauty

True Beauty menjadi drama Korea romantis yang ramai dibicarakan tahun ini. Serial ini dibintangi Cha Eun Woo, Hwang In Yeop, dan Moon Ga Young. Berkisah tentang cinta segitiga, drama Korea ini sukses membuat penonton terbawa perasaan dan meraih rating 8,2/10 di IMDb.

15. My ID is Gangnam Beauty

Satu lagi drama Korea romantis yang dibintangi Cha Eun Woo. My ID is Gangnam Beauty berkisah tentang asmara di masa perkuliahan. Serial ini meraih rating 7,5/10 di IMDb.

16. Vagabond

Vagabond mencetak rating 8,3/10 di IMDb, dengan kisah seputar misteri jatuhnya pesawat di Maroko. Drama Korea ini dibintangi Lee Seung Gi, Bae Suzy, dan Shin Sung Rok.

17. Moon Embracing the Sun

Moon Embracing the Sun dibintangi oleh Kim Soo Hyun dan Han Ga In yang membawakan kisah romantis ala saeguk. Drama Korea ini mencetak rating 33%.

18. Start-Up

Kisah cinta segitiga juga dibawakan dengan sukses dalam drama Start-Up. Drama Korea ini dibintangi Bae Suzy, Nam Joo Hyuk, dan Kim Seon Ho, serta meraih rating 8,1/10 di IMDb.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement