Memahami Cara Membaca Ukuran Ban Motor dan Kapan Saat Menggantinya

Annisa Fianni Sisma
6 Januari 2023, 08:23
Cara Membaca Ukuran Ban Motor
PEXELS
Ilustrasi, motor.

3. Membaca Kode di Belakang Ukuran Ban

Cara membaca ukuran ban motor tahap ketiga yakni perlu mengetahui huruf atau kode di bagian belakang ukuran. Terkadang ada ban yang memiliki kode seperti 80/90-17M/C 44P. Huruf M/C merupakan singkatan yang artinya adalah motorcycle. Artinya, ban tersebut memang diperuntukkan untuk kendaraan bermotor.

Kemudian, kode 44 adalah Load Index. Load Index berarti beban maksimal yang dapat ditanggung oleh ban ini adalah sekitar 160Kg. Adapun, rincian Load Index adalah sebagai berikut:

  • Load Index 30: Max 106 Kg
  • Load Index 31: Max 109 Kg
  • Load Index 32: Max 115 Kg
  • Load Index 33: Max 118 Kg
  • Load Index 38: Max 143 Kg
  • Load Index 40: Max 140 Kg
  • Load Index 41: Max 145 Kg
  • Load Index 42: Max 150 Kg
  • Load Index 43: Max 155 Kg
  • Load Index 44: Max 160 Kg
  • Load Index 45: Max 165 Kg
  • Load Index 46: Max 170 Kg
  • Load Index 47: Max 175 Kg
  • Load Index 48: Max 180 Kg
  • Load Index 49: Max 185 Kg
  • Load Index 50: Max 190 Kg
  • Load Index 51: Max 195 Kg
  • Load Index 52: Max 200 Kg
  • Load Index 53: Max 206 Kg
  • Load Index 54: Max 212 Kg
  • Load Index 55: Max 218 Kg
  • Load Index 56: Max 224 Kg
  • Load Index 57: Max 230 Kg
  • Load Index 58: Max 236 Kg
  • Load Index 59: Max 243 Kg
  • Load Index 60: Max 250 Kg

Huruf berikutnya adalah huruf P. Huruf P adalah speed rating yang menunjukkan kecepatan maksimal ban ini yakni 150km/jam. Rincian Speed Rating, adalah sebagai berikut:

  • Speed Rating F: 80 Km/jam
  • Speed Rating J: 100 Km/jam
  • Speed Rating L: 120 Km/jam
  • Speed Rating M: 130 Km/jam
  • Speed Rating P: 150 Km/jam
  • Speed Rating R: 170 Km/jam
  • Speed Rating S: 180 Km/jam
  • Speed Rating H: 210 Km/jam
  • Speed Rating V: 240 Km/jam

Itulah tiga tahapan cara membaca ukuran ban motor lengkap. Kenyamanan dan keamanan berkendara haruslah menjadi prioritas. Untuk itu, memilih ukuran ban yang sesuai adalah salah satu faktor utamanya.

Cara Mengetahui Kapan Mengganti Ukuran Ban Motor

Penggantian ukuran ban motor memang diperbolehkan. Namun, perlu dipahami dan harus memperhatikan ketentuan tertentu. Ketentuan itu yakni adanya batas naik atau turun satu tahap dari ukuran standar ban. Tujuannya yakni agar kenyamanan pengguna tidak banyak berubah dan keamanan pun tetap baik.

Contohnya, terdapat motor dengan ukuran ban 80/90-17, maka motor tersebut diperbolehkan mengganti ukurannya yakni dengan yang lebih lebar atau yang lebih kecil. Ukuran yang lebih lebar yakni 90/80-17 dan ukuran yang lebih kecil yakni 80/80-17.

Penggantian ukuran ban motor ini harus disesuaikan dengan kebutuhan. Namun, pengendara harus tetap memprioritaskan keselamatan dibandingkan penampilan.

CARA MEMBACA UKURAN BAN MOTOR
CARA MEMBACA UKURAN BAN MOTOR (PEXELS)
 

Cara Mengecek Kode Produksi Ban

Setelah mengetahui cara membaca ukuran ban motor, tentu perlu diketahui pula kode produksi ban motor. Tujuannya yakni agar memahami apakah ban yang digunakan merupakan stok lama atau stok baru.

Caranya, cek angka berderet 4 digit di bagian ban. Terdapat empat angka seperti contohnya yakni 1319. Dua angka di depan adalah minggu, dan dua angka berikutnya adalah tahun produksi ban.

Contohnya, angka 13 merupakan minggu ke 13 dan angka 19 adalah tahun 2019. Artinya, ban tersebut diproduksi pada minggu ke-13 dari tahun 2019.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement