Inovasi Canggih New Almaz RS Beri Pengalaman Berkendara Tanpa Batas

Dini Hariyanti
Oleh Dini Hariyanti - Tim Publikasi Katadata
5 Oktober 2023, 22:29
Mulai dari ADAS, Wuling Remote Control App, Voice Command bahasa Indonesia hingga Hybrid tersemat dalam flagship SUV Wuling New Almaz RS.
Wuling Motors
Mulai dari ADAS, Wuling Remote Control App, Voice Command bahasa Indonesia hingga Hybrid tersemat dalam flagship SUV Wuling New Almaz RS.

Kategori Adaptive Cruise meliputi Adaptive Cruise Control (ACC), Bend Cruise Assistance (BCA), Traffic Jam Assistance (TJA) with lane-keeping function, dan Intelligent Cruise Assistance (ICA) with lane-keeping function.

Kemudian, terdapat Safe Distance Warning (SDW), Forward Collision Warning (FCW), Collision Mitigation System (CMS), Automatic Emergency Braking (AEB), dan Intelligent Hydraulic Braking Assistance (IHBA) yang terdapat dalam kategori Safe Distance & Braking Assistance.

Fitur Lane Departure Warning di kategori Lane Recognition siap membantu pengguna untuk berkendara aman di lajurnya. Dan kategori automatic light ini mampu menyesuaikan secara otomatis ketinggian pancaran cahaya lampu utama.

Beralih ke fitur lain pada New Almaz RS, yaitu Wuling Indonesian Command (Wind). Inovasi ini merupakan perintah suara berbahasa Indonesia pertama di Tanah Air. Pengguna dapat mengatur ragam fitur di dalam mobil hanya dengan mengatakan ‘Halo Wuling’ dan diikuti perintah yang ingin dilakukan.

Inovasi lain adalah Wuling Remote Control App. Fitur ini memampukan penggunanya untuk terhubung dengan kendaraan serta mengendalikan beragam fitur kendaraan melalui sentuhan jari pada ponsel pintar maupun headunit. 

Berbekal MyWuling+, pengguna dapat mengoperasikan beberapa fitur seperti menghidupkan dan mematikan kendaraan, membuka dan menutup jendela, sampai dengan mengunci dan membuka kunci pintu mobil dari jarak jauh.

Inovasi tersebut semakin memudahkan pengguna, baik selama mempersiapkan perjalanan hingga selama berkendara. Pengguna juga bisa mengakses navigasi, musik, serta mengirim dan menerima pesan secara daring pada headunit yang terhubung dengan internet.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...