5 Rekomendasi Series Thailand Terpopuler

Destiara Anggita Putri
5 Januari 2023, 11:30
Ilustrasi, cuplikan adegan dalam series Thailand berjudul Girl From Nowhere.
IMDB
Ilustrasi, cuplikan adegan dalam series Thailand berjudul Girl From Nowhere.

Series ini menceritakan tentang sebuah sekolah bernama Ritdha High School yang menerapkan program The Gifted. Ini merupakan program yang diperuntukkan bagi para siswa yang dianggap istimewa.

Bagi siswa yang masuk ke program ini, mereka akan mendapatkan perlakuan khusus dan fasilitas spesial dari sekolah. Namun adanya program ini justru menyebabkan konflik di sekolah. Salah satu konflik yang disajikan adalah terungkapnya  masa lalu dan rahasia kelam dari kekuatan super yang dimiliki para siswa The Gifted.

Series ini memiliki akhir cerita yang disebut open ending yang membuat banyak penggemar mengharapkan adanya season lanjutan. Jika tertarik, Anda bisa menonton the Gifted di Youtube channel GMMTV Official. 

4. F4 Thailand: Boys Over Flower 

Series berikutnya adalah F4 Thailand: Boys Over Flower (2021) yang merupakan adaptasi dari manga Hana Yori Dango karya Kamio Yoko. Sempat mendapatkan reaksi buruk dari netizen, series ini cukup sukses sehingga membuatnya layak ditonton.

Dibandingkan dengan versi adaptasi lainnya, versi Thailand memiliki cerita yang terasa lebih fresh dan berbeda. Selain itu, versi ini juga dibintangi oleh para aktor dan aktris mudah yang membuat drama ini semakin seru untuk ditonton.

Series ini mengisahkan Gorya, gadis sederhana yang kuliah di Universitas yang berisikan orang-orang kaya. Kampusnya itu dikuasai oleh kelompok elit, F4, yang terdiri dari e4 mahasiswa kaya, tampan, dan bermasalah.

Cerita pada series ini bermula dari Gorya yang berani melawan Thyme, pimpinan grup F4 Perlawannya itu membuat Gorya menerima kartu merah dan menjadi incaran satu universitas, Namun disisi lain, perlawanan dari Gorya membuat Thyme diam-diam menaruh perasaan cinta pada gadis tersebut.

5. In Family We Trust

Series terakhir yang layak ditonton adalah In Family We Trust yang tayang pada tahun 2018 dengan 18 episode. Series bergenre mystery dan family berhasil mencuri perhatian karena menyajikan konflik-konflik yang menarik untuk ditonton.

Selain itu, In Family We Trust juga turut dibintangi oleh para aktor dan aktris Thailand ternama seperti Kob Songsit, Mam Kathaleeya, Tor Thanapob, dan masih banyak lagi. Secara keseluruhan, series ini menceritakan tentang misteri pembunuhan dalam keluarga besar yaitu Keluarga Jiraanan. Keluarga ini memiliki tiga generasi yang memiliki hubungan baik satu sama lain.

Namun suatu hari, sang Kakek keluarga Jiraanana meninggal dunia. Peristiwa ini membuat seluruh keluarga menjadi runyam hingga terjadi pembunuhan. Pembunuhan ini juga menyulut konflik lainya seperti kejadian saling tuduh menuduh, perebutan warisan, bahkan adanya pernikahan gelap yang dilakukan oleh salah satu anak keluarga Jiraanan. 

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement