Perangkat Lunak Komputer, Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Annisa Fianni Sisma
27 Juli 2023, 07:30
Perangkat Lunak Komputer
Pexels
Ilustrasi, seorang pria bekerja menggunakan komputer.

4. Era Modern

Di zaman modern ini, perangkat lunak telah mengalami kemajuan yang sangat pesat. Saat ini, perangkat lunak dapat menerima input dalam bentuk suara dan gambar, dan tersedia dalam bentuk berbayar maupun gratis.

Jenis Perangkat Lunak Komputer dalam Perkembangannya

Semakin berkembangnya jaman, semakin muncul pula inovasi perangkat lunak. Berikut ini beberapa jenisnya:

1. Sistem Operasi

Jenis perangkat lunak pertama adalah sistem operasi atau OS. Sistem operasi berfungsi untuk mengatur perangkat keras yang terhubung ke CPU komputer sehingga membentuk suatu sistem komputer yang terintegrasi.

Selain itu, sistem operasi juga membantu menerjemahkan permintaan dan mengelola proses yang diberikan oleh pengguna, sehingga dapat diproses dan dijalankan dengan benar oleh komputer.

2. Aplikasi

Program aplikasi merupakan jenis perangkat lunak yang bertujuan memenuhi tugas tertentu. Perangkat lunak ini paling dikenal dan diketahui dengan mudah.

3. Pemrograman

Bahasa pemrograman yang digunakan umumnya didukung perangkat lunak khusus. Perangkat lunak jenis ini menciptakan jenis perangkat lunak lainnya.

Perangkat keras komputer
Ilustrasi, komputer (Pexels)

Jenis Perangkat Lunak Komputer Berdasarkan Distribusinya

Software dikelompokkan sesuai dengan cara distribusinya. Berikut ini jenis-jenis software berdasarkan distribusinya:

1. Freeware

Perangkat lunak ini dapat diunduh secara gratis. Namun terkadang beberapa perangkat lunak ini fiturnya kurang sempurna saat digunakan.

2. Open Source

Perangkat lunak ini kode sumbernya dapat diakses publik. Artinya dapat diubah, ditingkatkan, disebarluaskan dengan mudah.

3. Shareware

Perangkat lunak ini dapat digunakan dengan gratis. Namun terkadang hanya tersedia dalam versi demo dengan masa pakai terbatas.

4. Malware

Malware adalah perangkat lunak yang dianggap berbahaya. Contoh malware adalah virus komputer.

5. Firmware

Program ini ditulis pada perangkat keras dan dapat berfungsi tanpa melalui API, driver perangkat, atau sistem operasi.

6. Adware

Adware adalah perangkat lunak yang secara otomatis menampilkan iklan online di layar komputer pengguna. Terkadang juga dapat menghasilkan pendapatan dengan pay-per-click (PPC).

7. Spyware

Perangkat lunak ini dirancang untuk mengawasi aktivitas pengguna. Terkadang juga disalahgunakan untuk memperoleh informasi dari perangkat.

 

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...