PLN Sambung Listrik 58 Juta VA ke Sektor Bisnis & Industri di Banten

Anshar Dwi Wibowo
Oleh Anshar Dwi Wibowo - Tim Publikasi Katadata
11 Maret 2024, 11:02
PLN
Dok PLN

Darmawan memastikan PLN siap memenuhi kebutuhan listrik semua pelanggan dengan mudah dan cepat. Untuk itu, Darmawan mengajak pelaku bisnis di seluruh Banten untuk tidak ragu menggunakan layanan kelistrikan PLN.

“PLN menyediakan energi sesuai dengan kebutuhan pelanggan dengan cepat, memastikan proses bisnis, termasuk peningkatan kapasitas produksi dapat dilakukan secara optimal,” ujar Darmawan.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Banten Abdul Mukhlis berkomitmen untuk melakukan proses penyambungan secara cepat kepada pelanggan, bahkan dalam waktu 30 hari. 

Hal ini sejalan dengan PLN UID Banten memiliki program ROM30 (Raih Opportunity 30 Hari Nyala) yakni kemudahan dan kecepatan akses kelistrikan bagi pelanggan menengah dalam penyambungan baru dan penambahan daya (PB/PD).

“Fakta bahwa kami berhasil melakukan penyambungan sebesar 58 juta VA selama bulan Februari dalam waktu 30 hari adalah bukti nyata. Oleh karena itu, kepada semua pelaku industri, kami mengajak untuk percaya pada pelayanan dan keandalan listrik yang disediakan oleh PLN,” tutup Abdul.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...