Jokowi Akan Umumkan Langsung Pemberian Vaksin Booster Covid-19

Rizky Alika
10 Januari 2022, 16:54
jokowi, vaksin booster, covid-19
Katadata
Presiden Joko Widodo memantu vaksinasi di Aceh BEsar

Rencananya pemerintah akan memulai vaksinasi booster pada 12 Januari mendatang. Selain gratis, skema berbayar vaksin tambahan ini juga dimulai pada hari yang sama.

Vaksin gratis akan dibiayai dengan Anggaran Penerimaan dan Belanja Negara (APBN) untuk 21,5 juta lansia dan 61,6 juta Penerima Bantuan Iuran (PBI) non-lansia. Sementara vaksin booster berbayar diberikan kepada 93,7 juta penduduk.

Saat ini, pemerintah sudah mengantongi stok vaksin booster sebanyak 113 juta dari total kebutuhan 230 juta. Vaksinasi booster akan dilakukan di kabupaten/kota yang sudah memenuhi capaian vaksinasi dosis pertama kepada 70% masyarakat dan dosis kedua kepada 60% masyarakat.

Meski demikian, rencana pemerintah untuk memberikan booster tak disetujui oleh sebagian besar masyarakat. Hal ini tecermin dari temuan survei Indikator Politik Indonesia yang dirilis pada Minggu, 9 Januari 2021.

Menurut hasil survei tersebut, sebanyak 54,8% responden tidak setuju dengan rencana pemberian vaksin booster. Sementara itu, terdapat 41,7% responden yang menyatakan setuju terhadap pemberian vaksin booster. Sisanya, 3,5% responden tidak tahu atau tidak menjawab.

 (Catatan Redaksi: Judul artikel ini telah diubah pada Selasa (11/1) pukul 00.05 WIB)

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...