Tips Hindari Penipuan Investasi Robot Trading dan Binary Option

Fahmi Ahmad Burhan
16 Maret 2022, 14:44
binary option, investasi bodong, investasi ilegal, binomo, quotex, robot trading
OJK
Ilustrasi robot trading

Oleh sebab itu, cara kerja opsi biner sering disebut sebagai permainan cash or nothing dan cenderung mirip dengan judi.

2. Masyarakat bisa mengecek legalitas platform

"Harus dilihat platform-nya dan orang-orangnya, terdaftar atau tidak di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti)," ujarnya.

Pemerintah menyatakan bahwa platform robot trading dan binary option ilegal. Pemerintah telah memblokir 1.222 domain situs web perdagangan berjangka komoditi dan permainan judi berkedok trading sepanjang 2021.

Dari total domain yang diblokir, terdapat 92 domain binary option dan 336 robot trading.

3. Menggunakan platform asli untuk berinvestasi kripto

Bappebti menerbitkan peraturan terbaru terkait penyelenggaraan perdagangan pasar fisik aset kripto. Ini tertuang dalam Peraturan Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi Nomor 8 Tahun 2021 tentang Pedoman Penyelenggaraan Perdagangan Pasar Fisik di Bursa Berjangka.

Bappebti menetapkan 229 jenis aset kripto yang bisa ditransaksikan di pedagang aset kripto terdaftar. Jenis kripto ini termasuk bitcoin dan ethereum yang mempunyai kapitalisasi pasar terbesar di dunia.

Selain itu, terdapat 11 perusahaan pedagang aset kripto yang terdaftar di Bappebti, di antaranya Indodax, Tokocrypto, Zipmex, Idex, Pintu, Luno, Koinku, Triv, Upbit, Rekeningku, dan Bitocto.

Bappebti mencatat, jumlah pelanggan aset kripto Indonesia di perdagangan mencapai 9,5 juta orang akhir tahun lalu. 

Nilai transaksi kripto juga mencapai Rp 478,5 triliun per Juli 2021. Nilainya melonjak 636,15% dibandingkan 2020 Rp 65 triliun.

Asosiasi Blockchain Indonesia juga mencatat, pengguna aset digital terus melonjak meski Indonesia di urutan ke-30 secara global dari sisi jumlah investor. Nusantara di bawah Malaysia dan Vietnam.

"Pada 2021, pemilik kripto di Indonesia meningkat 85% dibandingkan 2020," kata Asosiasi Blockchain Indonesia dalam siaran pers, pada Januari (13/1).

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...