Prospek Saham Emiten Restoran di Tengah Kenaikan Harga BBM

Lavinda
Oleh Lavinda
6 September 2022, 17:49
BBM
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/hp.
Pekerja mengambil gambar pergerakan Indek Harga Saham Gabungan (IHSG) dengan ponselnya di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (11/5/2020).

Ratih memperkirakan, pergerakan sebagian besar saham emiten sektor restoran saat ini masih dalam tren sideways, baik secara jangka pendek maupun jangka menengah.

"Untuk saat ini, kami menyarankan para pelaku pasar dapat melakukan dua aksi, yaitu entry secara bertahap pada saham ENAK, FAST, dan ERAA karena ketiga saham tersebut dalam level support dan menarik dicermati dengan strategi Buy on Weakness," ujarnya.

Aksi selanjutnya yang dapat diperhatikan adalah Wait and See, sambil menunggu momentum yang tepat dan katalis pendukung lainnya di pasar saat ini, seperti inovasi dan strategi bisnis lanjutan dari manajemen saham-saham restoran tersebut.

Ke depan, para pelaku pasar disarankan memperhatikan data-data yang akan rilis seperti Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) yang mengukur optimisme dan daya beli konsumen, kebijakan pelonggaran pembatasan aktivitas atau PPKM, serta mencermati strategi bisnis digitalisasi emiten restoran yang diprediksi akan terus meningkat yang akan datang.

Tiga hal ini akan mempengaruhi kinerja perusahaan pada kuartal ketiga dan keempat 2022, sehingga akan berdampak dalam pergerakan harga di pasar saham.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...