Memahami Sistem Peredaran Darah Besar Beserta Komponennya

Annisa Fianni Sisma
10 Januari 2023, 16:35
Sistem Peredaran Darah Besar
hellosehat.com
Ilustrasi Peredaran Darah

Terdapat dua jenis darah yakni darah cairan darah padatan. Darah padatan adalah darah yang mengandung sel darah merah dan putih serta trombosit. Sedangkan darah cairan adalah plasma yang terbuat dari protein, garam, dan air.

Plasma atau darah cairan mendominasi jumlahnya dibandingkan darah padatan. Sedangkan darah padatan yang berupa sel darah merah mengirim oksigen dan membawa karbon dioksida dari paru-paru ke jaringan dan lalu ke organ tubuh lain.

Selanjutnya, sel darah putih bertugas melawan infeksi. Sel darah putih juga menjaga sistem kekebalan tubuh. Trombosit membantu pembekuan darah saat mengalami luka.

Sel darah merah mampu hidup hingga 120 hari, sedangkan trombosit mampu hidup hingga 6 hari. Beberapa sel darah putih hanya dapat hidup kurang dari sehari, tetapi yang lainnya juga mampu bertahan hidup lebih lama.

2. Pembuluh Darah

Dua jenis pembuluh darah dalam tubuh manusia yakni arteri dan vena memiliki fungsi yang berbeda pula. Pembuluh darah arteri membawa darah beroksigen ke seluruh tubuh. Sedangkan pembuluh darah vena membawa darah dari seluruh tubuh ke jantung.

Pembuluh darah arteri membawa darah tersebut ke seluruh tubuh kecuali ke pembuluh arteri pulmonalis. Pembuluh darah vena juga terbagi lagi menjadi dua yakni vena besar atau vena cava dan vena pulmonalis atau vena paru.

Vena besar membawa darah kotor dari seluruh tubuh ke paru-paru. Vena paru membawa darah yang bersih dan banyak oksigen dari paru-paru ke jantung.

3. Jantung

Jantung juga salah satu organ tubuh yang penting dalam tubuh manusia dan bekerja dari mulai awal kehidupan hingga akhir kehidupan. Sistem peredaran darah besar maupun kecil pun membutuhkan peran jantung.

Jantung memompa darah ke seluruh tubuh dalam proses sistem peredaran. Organ ini berada kiri di belakang rongga dada.

Jantung memiliki empat ruangan dengan dua bilik atau ventrikel dan dua serambi atau atrium. Darah bersih terdapat di serambi dan bilik sebelah kiri sedangkan darah yang kotor berada di serambi dan bilik sebelah kanan.

Itulah penjelasan terkait sistem peredaran darah besar beserta komponen dan organ yang menyertainya. Selanjutnya dapat diketahui darah dalam tubuh mengalir dengan sistem peredaran yang telah ditentukan dan melibatkan kinerja pembuluh darah dan jantung.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement