Ciri-ciri Cerpen Beserta Struktur dan Unsurnya

Destiara Anggita Putri
9 Oktober 2023, 12:52
Ciri-Ciri Cerpen
Freepik
Ilustrasi, cerpen.

5. Resolusi

Resolusi mencakup bagian yang menerangkan pemecahan masalah. Di sini, pembaca akan diberikan penjabaran cerita mengenai solusi yang diambil oleh tokoh.

6. Koda

Amanat, pesan, atau pembelajaran, semua hal tersebut termasuk ke dalam koda dimana pembaca akan diajak untuk mengambil hikmah dari cerpen tersebut.

Unsur-unsur Cerpen

Dalam pembuatan cerpen, terdapat dua unsur penting yang harus diperhatikan, antara lain:

Contoh Cerpen Kehidupan Sehari-hari
Ciri-ciri Cerpen (Freepik)

1. Unsur Instrinsik

Unsur intrinsik merupakan unsur di dalam cerita yang berfungsi untuk membangun kisah cerita yang ingin dituliskan oleh pengarang . Berikut beberapa unsur intrinsik cerita pendek.

  • Tema

Tema merupakan unsur utama dari sebuah cerpen dimana pembaca bisa mengetahui cerita yang ingin disampaikan oleh penulis. Selain itu, tema cerita juga menjadi kerangka penting yang memudahkan penulis dalam membuat karangan cerita.

  • Plot (Alur)

Plot atau alur adalah jalan cerita atau urutan peristiwa pada sebuah cerita yang memiliki ciri khas tersendiri. Biasanya, cerpen memiliki alur cerita yang diawali dengan perkenalan, kemudian masuk konflik masalah dan penyelesaian. 

  • Setting

Setting dalam cerpen biasanya terdiri dari setting waktu, latar atau tempat hingga suasana. Ketiga macam setting ini akan memperkuat kondisi tokoh atau cerita yang ingin disampaikan oleh penulis.

  • Tokoh atau Karakter

Tokoh adalah pemeran yang diceritakan penulis di dalam sebuah cerpen, mulai dari tokoh utama atau tokoh pendukung yang saling berkaitan.

  • Watak

Ada tiga jenis watak yang bisa dijumpai dalam suatu cerita, yaitu protagonis (baik), antagonis (jahat), dan netral.

Perubahan watak juga bisa terjadi dalam cerpen, misalnya pada bagian awal tokoh tersebut memiliki watak antagonis tapi karena suatu peristiwa, ia berubah menjadi protagonis. 

  • Point of View (Sudut Pandang)

Ada dua jenis sudut pandang dari cerpen, yaitu sudut pandang orang pertama dan sudut pandang orang ketiga. 

Bila penulis masuk di dalam cerita, maka cerpen tersebut memiliki sudut pandang orang pertama, namun jika penulis berada di luar cerita maka cerpen memiliki sudut pandang orang ketiga.

  • Amanat

Merupakan pesan atau nilai moral  dari sebuah cerpen yang terkadang disampaikan secara tersurat, namun ada juga yang dituliskan secara tersirat oleh penulis. 

2. Unsur Ekstrinsik

Selain unsur intrinsik, unsur ekstrinsik cerpen juga perlu diperhatikan.Unsur ekstrinsik cerpen biasanya berkaitan dengan latar belakang masyarakat dan hal-hal yang berhubungan dengan hal tersebut.

Adapun unsur ekstrinsik yang ada di dalam cerpen, yaitu:

  • Latar Belakang Masyarakat

Setiap masyarakat memiliki budaya dan kebiasaan yang berbeda sehingga jalan cerita suatu karangan dipengaruhi oleh latar belakang masyarakat.

Misalnya saja, lingkungan di mana penulis tinggal akan berpengaruh terhadap kisah dalam cerpen.

  • Biografi Pengarang

Selain latar belakang masyarakat, unsur ekstrinsik lain yang turut berpengaruh terhadap alur cerita cerpen adalah biografi pengarang.

Beberapa faktor tersebut antara lain agama, kondisi psikologis pengarang, hingga riwayat pendidikannya.

  • Nilai-nilai yang Terkandung dalam Cerpen

Dalam pengertian cerpen, sudah disebutkan bahwa kisah dalam cerpen mengandung nilai-nilai moral. Berbagai jenis nilai yang biasanya dijumpai dalam cerpen, antara lain nilai agama, nilai sosial, nilai budaya, dan lain sebagainya.

Itulah pembahasan mengenai ciri-ciri cerpen beserta struktur dan unsur nya. Dengan informasi diatas, diharapkan bisa memahami seperti apa cerpen yang baik dan benar sehingga bisa menuliskannya dengan tepat.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...