9 Cara Jitu Mengatasi Susah Tidur

Annisa Fianni Sisma
15 November 2023, 15:30
Cara Jitu Mengatasi Susah Tidur
Pexels
Ilustrasi, tidur.

7. Konsultasi Kesehatan

Apabila kesulitan tidur terus berlanjut, sebaiknya berkonsultasi dengan tenaga kesehatan profesional. Para profesional dapat membantu menilai apakah ada masalah kesehatan yang mendasari atau memberikan saran lebih lanjut terkait manajemen tidur.

8. Jaga Pola Makan Agar Tetap Teratur

Jenis makanan dan minuman yang dikonsumsi memiliki dampak pada kualitas tidur. Upayakan untuk menghindari mengonsumsi kafein atau minuman berenergi di sore atau malam hari.

Selain itu, disarankan untuk menghindari makan makanan berat sebelum tidur, karena proses pencernaannya yang berat dapat mengakibatkan gangguan tidur.

9. Pengelolaan Stress

Seringkali, stres menjadi pemicu utama kesulitan tidur. Cari cara yang efektif untuk mengelola stres, seperti melibatkan diri dalam terapi kognitif, seni, atau membuat catatan jurnal.

Pentingnya Tidur dengan Durasi dan Waktu yang Tepat

Cara Jitu Mengatasi Susah Tidur
Cara Jitu Mengatasi Susah Tidur (Pexels) 

Tidur memegang peranan yang sangat vital dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan secara menyeluruh. Ketika kita tidur, tubuh melakukan proses pemulihan dari aktivitas fisik yang dilakukan sepanjang hari, termasuk dalam hal perbaikan sel-sel tubuh dan pemulihan otot yang telah lelah.

Tidak hanya itu, tidur memberikan kesempatan bagi otak untuk mengolah informasi, memperkuat memori, dan menyusun pengalaman sehari-hari.

Kualitas tidur yang baik turut membantu mengatur produksi hormon-hormon penting, seperti hormon pertumbuhan dan hormon yang mengontrol nafsu makan.

Selanjutnya, ketika kita tertidur, otak bekerja aktif mengkonsolidasikan informasi dan pengalaman yang diperoleh selama hari tersebut, yang akhirnya memperkuat memori jangka pendek menjadi jangka panjang. Tidur yang cukup juga berperan besar menjaga kesehatan mental dan emosional.

Berikutnya, tidur yang cukup mendukung sistem kekebalan tubuh untuk melawan infeksi dan penyakit. Kurang tidur dapat melemahkan sistem kekebalan, sehingga meningkatkan risiko terkena penyakit.

Dalam konteks penampilan, kurang tidur dapat memengaruhi regulasi hormon yang mengatur nafsu makan, sehingga meningkatkan keinginan untuk mengonsumsi makanan tinggi kalori dan karbohidrat

Selanjutnya, tidur yang mencukupi membantu menjaga keseimbangan gula darah dan mengurangi risiko resistensi insulin yang berhubungan dengan diabetes tipe 2.

Itulah beberapa cara jitu mengatasi susah tidur dan beberapa penjelasan terkait pentingnya tidur. Selanjutnya dapat diketahui berdasarkan uraian di atas bahwa mengatasi susah tidur memerlukan pendekatan holistik yang mencakup perubahan gaya hidup, kebiasaan tidur, dan penanganan stres.

 
 

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...