Mobil Listrik Tesla Tak Dapat Keringanan Subsidi, Ini Ketentuannya

Happy Fajrian
15 Desember 2022, 13:38
subsidi mobil listrik, tesla
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/rwa.
Pengunjung memotret mobil listrik Tesla Model X yang dipamerkan dalam IIMS Hybrid 2021 di JiExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (18/4/2021).

Tesla Bangun Pabrik di Indonesia?

Sebelumnya Tesla santer diberitakan akan berinvestasi dan membangun pabrik di Indonesia. Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia pada medio Mei 2022 mengatakan bahwa sebagian dari investasi Tesla akan dilakukan di Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang, Jawa Tengah.

“Saya sudah merayu Tesla, dan Bapak Menko Marinves (Luhut Binsar Pandjaitan) sudah memberikan informasi bahwa sebagian (investasi Tesla) akan dilakukan di Jawa Tengah, di Batang,” ujarnya dalam Road to G20: Investment Forum beberapa waktu lalu, Kamis (19/5).

Menurut Bahlil, Tesla akan melakukan dua investasi besar yakni pada ekosistem baterai kendaraan listrik, dan kedua investasi pada pabrik kendaraan listrik. Ketika itu Bahlil menyebut investasi Tesla akan masuk tahun ini meski tak menyebutkan berapa nilai komitmen investasinya.

Sementara Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan pada Mei 2022 mengatakan bahwa investasi dari Telsa membutuhkan waktu dan proses yang tidak sebentar. Apalagi belum ada kesepakatan resmi yang dicapai antara Indonesia dengan Tesla.

“Masuknya investasi dari suatu perusahaan itu tidak semudah menjentikkan jari, ini butuh proses dan waktu yang tidak sebentar. Apalagi ini investasi dengan nilai jumbo. Jadi kita harus sabar, supaya nantinya bisa benar-benar membawa manfaat besar bagi masyarakat dan negara seperti yang kita semua harapkan,” kata Luhut Senin (23/5).

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...