Jonan Resmikan Dua Infrastruktur Gas di Palembang

Rizky Alika
31 Maret 2019, 19:01
pipa gas
Arief Kamaludin | Katadata

(Baca: BPH Migas Ungkap Potensi Pasar dan Pasokan Proyek Gas di Kalimantan)

Sementara itu, Direktur Utama Pertagas Wiko Migantoro menyampaikan, bahwa investasi pipa Grissik-PUSRI mencapai US$ 143 juta. Gasnya sendiri sudah dialirkan sejak 2018, sebesar 70 juta standar kaki kubik per hari atau million standard cubic feet per day (mmscfd) untuk kebutuhan PUSRI.

Pada tahap berikutnya, aliran gas akan ditingkatkan menjadi 160 mmscfd. “Ini untuk menunjang kebutuhan lainnya sesuai dengan kapasitas pipa," kata Wiko. Ruas pipa baru ini akan menjadi tulang punggung infrastruktur gas kedua milik Pertagas di Sumatera Selatan.

(Baca: Pemerintah Akan Bangun Jaringan Gas di 18 Wilayah)

Selain itu, sudah ada 4.315 sambungan rumah yang tersambung dengan jaringan gas  pada 2018. Kini, dengan adanya infrastruktur baru, total keseluruhan  jaringan gas kota mencapai 7.626 sambungan rumah.

Jonan pun berkomitmen untuk mempercepat program jaringan gas sesuai dengan anggaran pemerintah. Dengan demikian, semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaatnya. “Volumenya akan kami tambah ke depan sesuai amanat Presiden Joko Widodo. Sumber daya alam harus bisa dinikmati oleh warga setempat," katanya. 

Menurut Jonan, Sumatera Selatan memiliki sumber gas yang besar. Untuk itu, pemerintah berencana mengalokasikan 100 ribu sambungan rumah yang bisa memeroleh layanan ini. “Kalau 10 ribu sambungan rumah untuk Palembang saja, saya kira mesti bisa mencapai 100 ribu di Sumatera Selatan" ujarnya.

(Baca: Setelah Kebakaran, Medco Kembali Alirkan Gas ke Pembangkit PLN Tarakan)

Menurutnya, penggunaan jaringan gas lebih hemat dibanding LPG. Dengan begitu, daya beli masyarakat yang menggunakan layanan ini bisa meningkat. Selain itu, gas alam merupakan energi yang bersih, praktis, dan ekonomis dengan suplai 24 jam.

Saat ini, jaringan gas sudah dibangun di Kelurahan Tuan Kentang, Lima Ulu, Enam Belas Ulu dan Plaju Ulu di Palembang. Jaringan gas Palembang mendapatkan suplai gas dari KKKS Medco Energy.

Secara keseluruhan, total sambungan rumah jaringan gas yang dibangun dengan dana APBN mencapai 325.773 di 40 kabupaten/kota. Pada 2019, pemerintah berencana membangun 78.216 sambungan rumah jaringan gas di 18 lokasi.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...