Google dan Facebook Minta Karyawan Makin Rajin, ‘Ancam’ PHK

Desy Setyowati
2 Agustus 2022, 10:44
google, facebook, phk
ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY
Dua orang membuka laman Google dan aplikasi Facebook melalui gawainya di Jakarta, Jumat (12/4/2019).

Bagaimana kita mengurangi pemborosan dan tetap berwirausaha dan fokus saat kita tumbuh?

Dalam pertemuan Rabu, para eksekutif membahas kekhawatiran karyawan tentang potensi PHK. Chief People Officer Google Fiona Cicconi mengatakan, perusahaan masih merekrut dan tidak memiliki rencana PHK sekarang.

Namun dia mengatakan bahwa PHK bukan tidak mungkin terjadi.

“Kami meminta tim untuk lebih fokus dan efisien. Kami juga sedang mencari tahu apa artinya itu sebagai perusahaan. Meskipun kami tidak dapat memastikan ekonomi di masa depan, kami saat ini tidak ingin mengurangi tenaga kerja Google secara keseluruhan,” ujar Cicconi.

"Saya benar-benar mengerti bahwa ada beberapa kecemasan seputar ini berdasarkan apa yang kami dengar dari perusahaan lain, dan apa yang mereka lakukan dan seperti yang disebutkan Sundar, kami masih merekrut untuk peran penting," tambah Cicconi.

Facebook Minta Karyawan Makin Produktif

Petinggi Meta memerintahkan jajaran manajer untuk mengidentifikasi kinerja karyawan. Induk Facebook ini disebut-sebut bersiap melakukan pemutusan hubungan kerja atau PHK.

Berdasarkan sumber The Information, VP Remote Presence and Engineering Meta Maher Saba telah memberitahu manajer perusahaan untuk mengidentifikasi dan memberhentikan karyawan yang berkinerja buruk. 

“Jika laporan adanya karyawan berkinerja rendah, mereka bukan yang kami butuhkan, mereka mengecewakan perusahaan ini,” kata Saba dikutip dari Gizmodo, dua pekan lalu (12/7). “Sebagai seorang manajer, Anda tidak dapat membiarkan seseorang menjadi netral atau negatif bagi Meta.”

Meta baru-baru ini juga mengisyaratkan bahwa PHK merupakan suatu kemungkinan. CEO Meta Mark Zuckerberg mengungkapkan bahwa perusahaan bermaksud memangkas perekrutan engineer 30% hingga akhir tahun ini.

"Jika harus bertaruh, saya akan mengatakan bahwa ini mungkin salah satu penurunan terburuk yang pernah kami lihat dalam sejarah baru-baru ini," kata Zuckerberg.

Sebelumnya, Meta menghentikan atau memperlambat perekrutan pada sebagian besar peran di tingkat menengah dan tingkat senior.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...