Memahami Ciri, Jenis, dan Contoh Perpindahan Panas secara Konduksi

Destiara Anggita Putri
20 Januari 2023, 15:45
Perpindahan Panas Secara Konduksi
Pixabay
Ilustrasi, setrika sebagai alat yang mampu menghantarkan panas.

t = waktu (sekon)

Contoh Perpindahan Panas secara Konduksi

Berikut ini beberapa contoh perpindahan panas secara konduksi

  • Membakar ujung besi. Ujung besi yang tidak panas akan menjadi panas. 
  • Menyetrika baju
  • Es batu yang meleleh saat dipegang dikarenakan suhu tubuh yang hangat pindah ke es
  • Piring menjadi panas ketika ditaruh makanan panas
  • Knalpot motor yang panas saat mesin dinyalakan
  • Tangan melepuh saat memegang wajan yang panas.
  • Ketika memasak, spatula akan terasa panas.
  • Ketika, berpelukan dengan orang yang mempunyai suhu lebih panas, maka tubuh akan terasa lebih hangat.
  • Melelehnya mentega saat diletakkan diatas wajan berapi yang sedang dipanaskan.

Sifat Perpindahan Panas Lainnya

Seperti penjelasan sebelumnya, ada juga jenis perpindahan panas lainya yaitu konveksi dan radiasi yang perlu diketahui. Berikut ini informasinya

1. Konveksi

Konveksi adalah perpindahan panas pada zat gas dan cair yang disertai dengan perpindahan partikel zat perantara.

Contoh 

Berikut ini beberapa contoh perpindahan panas secara konveksi

  • Terjadinya angin darat dan angin laut – pada siang hari, 
  • Gerakan balon udara yang naik dan turun
  • AC yang dinyalakan di ruangan panas
  • Memanaskan air
  • Gerakan mantel bumi yang disebabkan oleh panas dari inti dalam 

Rumus

Berikut ini rumus yang digunakan untuk menghitung perpindahan panas secara konveksi

Laju Kalor = H = h. A. ∆T

Keterangan :

H = Laju perpindahan (J/s)

h = Koefisien konveksi termal (j/sm²K)

A = Luas permukaan (m²)

∆ T = Perbedaan suhu (K)

2. Radiasi

Dilansir dari  buku Arif Cerdas untuk Sekolah Dasar kelas 5 (2020) karya Christiana Umi, perpindahan panas secara radiasi adalah perpindahan secara langsung dari sumber panas ke lingkungannya tanpa menggunakan medium atau perantara apapun.

Contoh 

Berikut ini beberapa contoh perpindahan panas secara konduksi

  • Matahari terik di siang hari terasa panas walaupun matahari berjarak sangat jauh dari kita
  • Menghangatkan tubuh dekat sumber api
  • Memanaskan makanan dengan microwave
  • Panas dari bola lampu
  • Radiasi solar ultraviolet

Rumus

Berikut ini rumus yang digunakan untuk menghitung perpindahan panas secara radiasi

Laju kalor = P = eσAT4⁴

Keterangan :

P = Daya yang diradiasikan (watt)

e = Emisivitas suatu benda

σ = Konstanta Stefan (5,6703 x 10-8 W/m2K4).

A =Luas suatu benda yang memancarkan radiasi (m2)

T = Suhu mutlak (K)

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...