Kementerian BUMN bakal Audit Keuangan PLN Batu Bara Sebelum Dibubarkan

Image title
14 Januari 2022, 11:33
PLN batu bara, kementerian bumn,
Arief Kamaludin|KATADATA

"Banyak yang mungkin belum tahu, pada dasarnya pintu masuk (batu bara) ke PLN bukan hanya PLN BB, mungkin dari namanya jadi seolah pembelian batu bara semua lewat PLN BB saja," kata sumber tersebut, Selasa (11/1).

Menurut dia, pengadaan pasokan batu bara untuk pembangkit listrik selama ini paling besar justru berasal dari Divisi Batu Bara Direktorat Energi Primer PLN yang memiliki porsi 70%. Divisi ini memiliki peran yang terpisah dengan PLN BB.

"Sisanya yakni, Artha Daya Coalindo (ADC) untuk Indonesia Power, PT. PJB yang melakukan pembelian langsung, serta pihak swasta atau Independent Power Producer (IPP) yang terkadang mencari sendiri," kata sumber tersebut.

Meski terpisah, PLN BB terus menjalin komunikasi dengan Direktorat Energi Primer untuk setiap pengadaan batu bara. Untuk diketahui, selain membawahi Divisi Batu Bara, Direktorat Energi Primer juga membawahi tiga divisi lainnya yakni Divisi Gas dan BBM, Divisi Independent Power Producer, serta Divisi Perizinan dan Pertanahan.

Sumber ini pun menyayangkan sikap pemerintah yang seolah-olah mengkambinghitamkan PLN BB atas menipisnya pasokan batu bara untuk pembangkit listrik, mengingat, kontrak besar pengadaan batu bara selama ini berada di tangan Divisi Batu Bara. Sementara PLN BB tugasnya memasok batu bara ke PLTU-PLTU skala kecil dengan truk.

"Ada margin, kecil sekali. Tapi tujuannya bukan untuk mendapatkan margin, hanya untuk menghidupi saja. Prinsipnya untuk membantu memasok PLTU strategis," ujarnya.

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...