15 Manfaat Brotowali dan Cara Mengolahnya yang Perlu Diketahui

Siti Nur Aeni
8 November 2021, 09:50
Gambar daun dan batang brotowali yang kaya manfaat bagi kesehatan
klikdokter.com
Gambar daun dan batang brotowali yang kaya manfaat bagi kesehatan

Brotowali atau ada juga yang menyebutnya antawali merupakan tanaman yang biasanya digunakan sebagai obat herbal. Tanaman ini terkenal dengan rasa yang pahit. Tanaman bernama latin Tinospora cripsa banyak ditemukan di Asia Tenggara dan India bagian timur laut. Tanaman ini dipercaya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Berikut penjelasannya.

Kandungan Brotowali

Tanaman obat tradisional ini memiliki kandungan senyawa aktif yang berperan penting untuk kesehatan. Mengutip dari alodokter.com, berikut beberapa kandungan yang terdapat dalam brotowali.

  • Zinc
  • Zat besi
  • Tembaga
  • Flavonoid
  • Alkaloid
  • Glikosida
  • Tanin
  • Steroid
  • Terpenoid

Manfaat Brotowali untuk Kesehatan

Senyawa aktif yang terkandung dalam tanaman ini membuatnya memiliki beragam manfaat. Melansir hellosehat.com, alodokter.com, sehatq.com, dan gooddoctor.co.id, berikut beberapa manfaat brotowali untuk kesehatan.

1. Menurunkan darah tinggi

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa kandungan dalam brotowali diketahui bisa menurunkan darah tinggi. Kandungan antioksidan dalam jamu ini juag diketahui bisa melindungi kesehatan jantung dan pembuluh darah.

2. Mengontrol gula darah

Manfaat berikutnya dari tanaman antawali yaitu dapat menjaga kadar gula dalam darah. Sebuah penelitian membuktikan bahwa tanaman ini bisa merangsang produksi insulin yang berasal dari sel beta di pangkreas. Selain itu, obat tradisional ini juga bisa meningkatkan penyerapan gula oleh otot. Dengan demikian, antawali dapat digunakan untuk mencegah risiko diabetes.

3. Mengatasi gangguan pada kulit

Brotowali juga dipercaya bisa mengatasi berbagai masalah kulit, misalnya kudis. Tanaman ini bisanya digunakan sebagai obat luas. Kandungan antioksidan dan antiradikal yang ada dalam tanaman ini terbukti bisa mengobati penyakit kulit.

4. Mengatasi alergi

Manfaat brotowali selanjutnya yaitu bisa menjadi obat alergi. Ekstrak tanaman ini diketahui bisa mengurangi bersin dan hidung gatal akibat alergi. Tak hanya itu, antawali juga biasanya digunakan untuk mengatasi hidung tersumbat.

5. Meningkatkan imun tubuh

Sama halnya dengan tanaman herbal lain, Tinospora cripsa juga bisa dimanfaakan untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Tanaman ini mengandung antioksidan, vitamin C, dan kelengkapan nutrisi lain yang dibutuhkan tubuh. Dengan demikian, imun tubuh bisa meningkat dan tubuh terhindar dari berbagai ancaman penyakit.

6. Mengatasi peradangan

Brotowali diketahui memiliki sifat antiradang alami. Hal tersebut membuat tanaman obat ini bisa digunakan untuk mengatasi radang sepert nyeri tubuh dan demam.

7. Membunuh bakteri dan jamur patogen

Penyakit bisa saja disebabkan oleh kehadiran mikroorganisme yang menurkan penyakit, misalnya jamur dan bakteri. Tanaman Tinospora cripsa memiliki kandungan zat kimia yang bersifat antibakteri dan antijamur.

Hasil sebuah penelitian menunjukan bahwa ekstrak tanaman ini dapat membunuh bakter dan jamur penyebab infeksi. Meskipun demikian, penelitian tersebut masih perlu pengembangan lebih lanjut.

8. Menjaga kesehatan tulang

Manfaat brotowali untuk kesehatan lainnya yakni bisa membantu menjaga kesehatan tulang. Tanaman ini mengandung kalsium dan fosfor yang berperan penting untuk menguatkan tulang dan sendi. Kandungan antioksidan dalam obat herbal ini juga bisa mencegah osteoporosis dan osteoartritis.

9. Memelihara kesehatan organ hati

Kandungan antioksidan dan antiradang yang terdapat dalam tanaman herbal ini dipercaya bisa memelihara fungsi hati. Meskipun demikian, bagi pengidap penyakit hati sebaiknya konsumsi obat herbal tersebut dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter.

10. Mencegah kanker

Sebuah penelitian di laboratorium menyebutkan bahwa ekstrak brotowali bisa mencegah pertumbuhan sel kanker. Sayangnya, penelitian tersebut belum menyebutkan bahwa obat herbal ini aman dan efektif untuk mengobati kanker. Sehingga penggunaannya untuk mengobati kanker, masih perlu dikonsultasikan dengan dokter ahli.

11. Meningkatkan vitalitas pria

Manfaat brotowali untuk pria diketahui bisa meningkatkan stamina dan vitalitas. Hal tersebut dikarenakan tanaman ini termasuk jenis afrodisiak yang bisa membantu meningkatkan gairah seksual. Sehingga seringkali obat herbal ini digunakan untuk mengatasi masalah kesehatan seksual.

12. Memelihara kesehatan jantung

Kandungan antioksidan dalam tanaman herbal ini diketahui bisa mengurangi risiko kesehatan seperti stroke dan jantung. Antioksidan tersebut bisa menurunkan kolesterol jahat, mencegah hipertensi, dan mencegah penyumbatan pembuluh darah. Apabila ketiga gangguan kesehatan tersebut bisa dicegah, maka risiko penyakit jantung dan stroke bisa dihindari.

13. Mengatasi asam urat

Selain dipercaya bisa memelihara kesehatan jantung, brotowali juga bisa menjadi obat asam urat. Kandungan flavonoid dalam tanaman ini memiliki sifat antiradang yang bisa mengatasi nyeri bagi pengidap asam urat.

14. Mengatasi gangguan kecemasan

Tak hanya masalah kesehatan tubuh, brotowali ternyata bisa juga mengatasi gangguan mental. Tanaman herbal ini mengandung senyawa yang bersifat antistres. Sehingga bermanfaat untuk memelihara kesehatan saraf dan otak, serta berperan untuk mengatasi gangguan kecemasan.

15. Mengurangi jumlah virus HIV

Human immunodeficiency virus atau HIV merupakan virus yang menyerang sistem kekebalan tubuh. Mereka yang terinfeksi virus ini mudah mengalami berbagai gangguan kesehatan, karena tidak memiliki daya tahan tubuh yang kuat.

Masalah kesehatan ini sudah sejak lama menjadi momok menakutkan. Untuk mengatasi tersebut, maka pengidap gangguan kesehatan ini harus rutin melakukan berbagai pengobatan. Namun siapa sangka jika tanaman herbal brotowali dapat membantu mengatasi masalah tersebut.

Ekstrak daun tanaman herbal ini diketahui bisa membantu mengurangi resistensi kekambuhan HIV. Artinya, tanaman ini dapat menurunkan jumlah HIV dalam tubuh.

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa daun antawali dapat menurunkan kadar sel darah putih yang berlebih serta komponen penanda infeksi lainnya yang ada di dalam tubuh manusia.  

Cara Mengolah Brotowali

Berbagai manfaat yang dimiliki brotowali membuat banyak orang mengkonsumsinya sebagai obat herbal. Tanaman ini umumnya diolah menjadi jamu tradisional dengan tambahan berbagai rempah. Mengutip dari laman SehatQ, berikut ini cara membuat jamu brotowali.

Bahan:

  • Batang brotowali segar 3 g.
  • Daun sembung segar 6 g.
  • Daun kumis kucing segar 4 g.
  • Lengkuas 4 g.
  • Air 100 ml.

Cara membuat:

  1. Cuci seluruh bahan sampai bersih.
  2. Rebus seluruh bahan sampai mendidih.
  3. Setelah itu, diamkan sampai uap menghilang.
  4. Saring air rebusan kemudian minum jamu tersebut satu kali dalam sehari dengan jumalh kurang lebih 100 ml.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...