12 Manfaat Rumput Laut untuk Kesehatan dan Kecantikan Wajah

Siti Nur Aeni
1 November 2021, 14:19
Warga menjemur rumput laut usai panen raya di pesisir Desa Kemujan, Karimunjawa, Jepara, Jawa Tengah, Minggu (28/7/2019). Kementerian Kelautan dan Perikanan menargetkan produksi rumput laut nasional pada 2019 mencapai 11,8 juta ton atau meningkat 800 ribu
ANTARA FOTO/AJI STYAWAN
Warga menjemur rumput laut usai panen raya di pesisir Desa Kemujan, Karimunjawa, Jepara, Jawa Tengah, Minggu (28/7/2019). Kementerian Kelautan dan Perikanan menargetkan produksi rumput laut nasional pada 2019 mencapai 11,8 juta ton atau meningkat 800 ribu kilogram dibandingkan dengan tahun 2018.

Rumput laut atau seaweed adalah tumbuhan laut yang tergolong sebagai makroalga benthik. Tumbuhan ini banyak ditemukan di dasar perairan. Menurut penjelasan dalam jurnal Sultan Agung Volume XLIV Nomor 118, ada empat jenis rumput laut yang memiliki zat penyusun dinding sel dan habitat yang berbeda. Keempat jenis rumput laut tersebut antara lain:

  1. Chlorophyta (hijau): tumbuhan laut ini memiliki dinding sel tersusun oleh selulosa. Rumput laut ini juga tersusun oleh pigmen klorofil a, klorofil b, dan karotenoid. Habitat tanaman ini ada di air asin dan air tawar.
  2. Rhodophyta (merah): tanaman ini memiliki dinding sel yang terusun atas kalsium karbonat, selulosa, dan produk fotosintetik. Selain itu Rhodophyta memiliki pigmen klorofil a, klorofil d, dan pikobiliprotein. Seaweed ini biasanya hidup di laut dan ada juga yang hidup di air tawar.
  3. Phaeophyta (coklat): tanaman ini memiliki dinding sel yang disusun oleh asam alginat. Selain itu, tanaman ini juga memiliki pigmen klorofil a, klorofil c, dan karotenoid. Tanaman laut ini memiliki habitat di laut.
  4. Chrysophyta (pirang): tanaman laut ini biasanya ditemukan di laur dan air tawar. Chryspohyta memiliki dinding sel yang tersusun oleh silikon dan mengandung pigmen karoten dan xantofil.

Rumput laut merupakan ganggang yang bisa dikonsumsi manusia karena memiliki kandungan nutrisi yang cukup lengkap. Sehingga tanaman ini dapat menjadi makanan yang baik untuk kesehatan dan kecantikan.

Kandungan Rumput Laut

Kandungan nutrisi dalam rumput laut cukup beragam. Berdasarkan Data Komposisi Pangan Indonesia, diketahui dalam 100 g rumput laut mentah terdapat beberapa nutrisi, seperti berikut ini:

  • 80 mg kalsium
  • 20 mg fosfor
  • 1,6 mg besi
  • 250 mg natrium
  • 380 mg kalium
  • 0,20 mg tembaga
  • 0,4 mg seng
  • 1,958 mcg beta-karoten
  • 0,20 mg vitamin B2
  • 0,00 mg vitamin B2
  • 0,1 mg niasin
  • 7 mg vitamin C

Manfaat Rumput Laut untuk Kesehatan

Menurut sebuah penelitan disebutkan bahwa rumput laut memiliki berbagai khasiat bagi kesehatan. Melansir dari hellosehat.com, berikut ini manfaat rumput laut untuk kesehatan.

1. Menurunkan berat badan

Manfaat rumput laut yang pertama yaitu bisa membantu menurunkan berat badan. Misalnya saja pada rumput laut cokelat yang mengandung pigmen fucoxanthin diketahui bisa melancarkan metabolisme. Kandungan dalam tanaman tersebut juga bisa mengubah lemak menjadi energi.

Serat alami yang ada dalam rumput laut juga dipercaya bisa menghalangi penyerapan lemak pada usus dan bisa memberikan efek kenyang lebih lama. Sehingga saat mengkonsumsi rumput laut, Anda bisa menunda rasa lapar dan menjaga berat badan ideal.

2. Dapat menyembuhkan luka

Manfaat lainnya dari seaweed yaitu bisa membantu menyembuhkan luka dengan cepat. Kandungan vitamin K yang terdapat dalam rumput laut diketahui dapat bekerja sama dengan trombosit. Hal tersebut dapat mempercepat proses pembekuan darah saat luka.

3. Menguatkan tulang dan gigi

Rumput laut diketahui memiliki kandungan kalsium yang dapat menguatkan tulang dan gigi. Selain itu, kalsium juga baik untuk menjaga kesehatan fungsi jantung, otot, dan sistem saraf.

4. Menambah energi

Manfaat rumput laut kering juga bisa menambah energi. Hal tersebut dikarenakan rumput laut mengandung zat besi yang dapat membantu tubuh memproduksi energi lebih banyak. dengan demikian, Anda bisa tetap fit dan aktif.

Kandungan zat besi dalam seaweed juga berperan penting dalam pembentukan hemoglobin yang membawa oksigen ke seluruh tubuh. Sehingga tubuh bisa terhindar dari risiko anemia.

5. Mencegah risiko diabetes

Khasiat lainnya dari seaweed yaitu bisa membantu mencegah risiko diabetes. Kandungan fucoxanthin bisa meningkatkan keseimbangan gula darah. Selain itu, kandungan lainnya yakni alginate juga bisa bisa membantu mencegah peningkatan gula dalam darah.

6. Mencegah pembengkakan kelenjar tiroid

Kandungan yodium pada gangang ini dapat menjaga kesehatan tiroid. Kondisi tiroid yang sehat dapat menghindarkan tubuh dari berbagai masalah kesehatan seperti otot melemah hingga kolesterol tinggi. Selain itu, pada kondisi yang sudah parah, tiroid yang bermasalah dapat menyebabkan penyakit gondok, jantung berdebar, dan gangguan pada memori pengingat.

7. Melawan radikal bebas

Kandungan dalam rumput laut cukup lengkap mulai dari vitamin, mineral, dan berbagai nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh. Kandungan tersebut berperan sebagai antioksidan yang dapat melindungi tubuh dari kerusakan sel.

Senyawa anti oksidan ini bisa membantu mencegah tubuh dari berbagai gangguan kesehatan. misalnya penyakit jantung dan diabetes.

8. Memelihara kesehatan jantung

Rumput laut juga berperan dalam menjaga kesehatan jantung. Kandungan antioksidan berperan penting dalam mencegah kerusakan sel tubuh yang memicu penyakit jantung. Selain itu, kalium dan fucan dalam rumput laut juga bisa mengurangi risiko penyakit jantung.

Manfaat Rumput Laut untuk Kecantikan

Selain bermanfaat untuk kesehatan, rumput laut juga berkhasiat bagi kecantikan wajah. Melansir dari klikdokter.com, berikut ini beberapa manfaat rumput laut untuk kecantikan.

1. Mengurangi hiperpigmentasi

Hiperpigmentasi merupakan kondisi saat terdapat bercak hitam kecokelatan di kulit. Kondisi ini bisa menyebabkan warna kulit menjadi tidak merata. Sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam Marine Drugs menyebutkan bahwa skin care yang mengandung ekstrak rumput laut dapat mengurangi hiperpigmentasi.

2. Mengurangi kerutan

Sebuah penelitian yang pernah dilakukan di Korea Selatan pada tahun 2018 menyebutkan bahwa rumput laut bisa mengurangi kerutan. Ekstrak ganggang ini bersifat antipenuaan yang dapat menyamarkan kerutan.

3. Membuat kulit lebih lembap

Manfaat rumput laut untuk kecantikan lainnya yaitu dapat melembapkan kulit. Esktrak tanaman ini dapat menghidrasi kulit dan meningkatkan kadar kelembapan pada kulit wajah.

4. Meringankan peradangan

Manfaat ini sangat berguna untuk Anda yang memiliki kulit sensitif. Ekstrak rumput laut bersifat anti inflamasi yang berguna untuk mengatasi peradangan kulit.

Cara Membuat Masker Rumput Laut

Beberapa manfaat rumput laut untuk kecantikan bisa didapatkan salah satunya dengan menggunakannya sebagai masker kecantikan. Melansir dari klikdokter.com, berikut ini beberapa bahan dan cara membuat masker rumput laut.

Bahan-bahan

  1. Rumput laut segar 500 g.
  2. Yogurt 3 sendok makan (sdm).
  3. Minyak zaitun 1 sdm.
  4. Madu 3 sdm.
  5. Air perasan lemon, gunakan setengah buahnya saja.

Cara membuat

  1. Cuci bersih rumput laut.
  2. Masukkan seluruh bahan ke dalam blender dan haluskan.
  3. Setelah halus, masukkan dalam wadah atau mangkuk bersih.
  4. Oleskan masker ke wajah secara merata.
  5. Diamkan selama 10 – 15 menit.
  6. Bilas wajah dengan air hangat lalu keringkan dengan handuk bersih.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...