Fitur Baru Grab, Pengguna Bisa Kirimkan Hadiah ke Negara-negara ASEAN

Intan Nirmala Sari
18 Desember 2021, 08:49
GrabFood menjadi salah sati platform Grab layanan pesan-antar online yang sering digunakan di Indonesia
Instagram.com/grabfoodid
GrabFood menjadi salah sati platform layanan pesan-antar online yang sering digunakan di Indonesia

Untuk pengiriman voucher GrabGifts, pengguna Grab cukup mengirimkan voucher GrabGifts virtual ke teman-teman dan keluarga, di dalam maupun ke luar negeri di lima pasar di Asia Tenggara. Adapun kategori voucher mencakup layanan GrabFood, Mart, Express, dan Transport. Pengguna dapat mengirim sebanyak tiga pilihan voucher, dengan berbagai macam pilihan desain dan menambahkan pesan khusus.

Sementara itu, untuk mengirimkan hadiah lewat fitur Kirim 100+ Kota Sejam Sampai di luar negeri, pengguna bisa memilih berbagai macam pilihan makanan menarik di GrabFood Asia Tenggara. Itu termasuk pengiriman makanan khas Indonesia dan seluruh Asia Tenggara.

Selain itu, GrabMart memiliki pilihan yang banyak untuk makanan kesukaan di hari raya, seperti cokelat,
minuman, dan produk hadiah menarik untuk anak-anak seperti boneka dan board games

Mengutip Databoks, Indonesia merupakan pasar besar dalam ekonomi digital di bidang pesan-antar makanan daring per Januari 2021. Hal ini terlihat dari nilai Gross Merchandise Value (GMV) sebesar US$ 3,7 miliar pada 2020, tertinggi di Asia Tenggara. GMV adalah total nilai penjualan seluruh barang selama kurun waktu tertentu.

Posisi GMV Indonesia disusul Thailand dan Singapura dengan masing-masing senilai US$ 2,8 miliar dan US$ 2,4 miliar. Selanjutnya adalah Filipina (US$ 1,2 miliar), Malaysia (US$ 1,1 miliar), dam Vietnam (US$ 700 juta).

Jika dijumlahkan, nilai GMV layanan pesan-antar makanan daring di Asia Tenggara sebesar US$ 11,9 miliar pada 2020. Angka ini naik hingga 183% dari tahun sebelumnya (year on year).

Sementara itu, perusahan yang memiliki GMV tertinggi di sektor ini di Asia Tenggara adalah Grab sebesar US$ 5,9 miliar, Foodpanda US$ 2,52 miliar, dan Gojek US$ 2 miliar.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...