Mengintip Besaran Gaji di Amerika Serikat Berdasarkan Negara Bagian

Image title
Oleh Agung Jatmiko - Anggi Mardiana
10 Januari 2024, 14:50
gaji di Amerika
Freepik
Ilustrasi, seorang perempuan berbalut bendera Amerika Serikat (AS).

6. Massachusetts

Efektif per 1 Januari 2024, upah minimum di negara bagian Massachusetts ditetapkan sebesar US$ 15 per jam. Besaran ini juga berlaku untuk karyawan yang bekerja berdasarkan tip.

Karyawan yang bekerja berdasarkan tip dapat dibayar minimal US$ 6,75 per jam. Namun, tip yang diterima harus membuat besaran gaji menjadi setidaknya US$ 15 per jam. Jika total tarif per jam untuk karyawan termasuk tip tidak sama dengan US$ 15 pada akhir shift, pemberi kerja harus mengganti selisihnya.

7. New York

Upah minimum di negara bagian New York per 1 Januari 2024 tercatat sebesar US$ 15 per jam. Upah minimum ini berlaku untuk sebagian besar pekerja di negara bagian, dengan pengecualian terbatas, termasuk beberapa pekerja berstatus pelajar, karyawan yang bekerja berdasarkan tip, dan pekerjaan bebas lainnya.

Per 1 Januari 2024, ada beberapa kota dan kabupaten di negara bagian New York yang menetapkan upah minimum lebih tinggi daripada nominal yang ditetapkan pemerintah negara bagian. Tercatat Kota New York dan wilayah Nassau, Suffolk, dan Westchester, menerapkan upah minimum sebesar US$ 16 per jam.

8. Arizona

Mengutip keterangan resmi Komisi Industri Arizona, mulai 1 Januari 2024 upah minimum negara bagian Arizona ditetapkan sebesar US$ 14,35 per jam. Besaran ini hampir dua kali lipat upah minimum federal. Upah minimum di negara bagian ini terus meningkat sejak 2017, meningkat dari US$ 10 menjadi US$ 14,35 selama enam tahun terakhir.

Beberapa kota di Arizona bahkan memiliki upah minimum yang lebih tinggi. Di Flagstaff misalnya, upah minimum per jam adalah US$ $17,4, dan US$ 15,9 untuk pekerja yang mendapatkan tip.

9. Colorado

Efektif mulai 1 Januari 2024, upah minimum negara bagian Colorado ditetapkan sebesar US$ 14,42 per jam, naik US$ 0,8 atau 80 sen dollar AS dari tahun sebelumnya, yang sebesar US$ 13,65 per jam. Upah minimum berlaku untuk sebagian besar karyawan di Colorado, dengan pengecualian terbatas, termasuk karyawan tip, beberapa pekerja pelajar, dan pekerjaan bebas lainnya.

Penentuan tingkat upah minimum Colorado didasarkan atas consumer price index (CPI), yang dimaksudkan untuk menaikkan tingkat minimum gaji upah seiring dengan inflasi. Tingkat upah minimum saat ini dievaluasi setiap tahun berdasarkan CPI.

10. Maine

Per 1 Januari 2024, upah minimum di negara bagian Maine naik dari $13,8 menjadi US$ 14,15 per jam. Undang-undang Maine, yang diubah oleh referendum pada 2016, mewajibkan upah minimum negara bagian untuk memiliki penyesuaian tahunan berdasarkan indeks biaya hidup untuk Wilayah Timur Laut AS.

Negara dengan gaji tertinggi di dunia
Gaji di Amerika (Unsplash)

Tabel Besaran Gaji di Amerika Serikat Berdasarkan Negara Bagian

Seperti telah disebutkan sebelumnya, beberapa negara bagian di AS memiliki kewenangan untuk menetapkan besaran upah minimum, namun tetap harus berpatokan dengan tingkat upah minimum yang ditetapkan oleh pemerintah federal.

Berikut ini tabel yang menunjukkan besar gaji di Amerika berdasarkan negara bagian, termasuk 10 negara bagian dengan upah minimum tertinggi, seperti yang telah diuraikan sebelumnya.

Negara BagianUpah Minimum (US$)
Alabama 7,25 
Alaska11,73
Arizona 14,35 
Arkansas 11,00 
California 16,00 
Colorado 14,42 
Connecticut 15,69 
Delaware 13,25 
District of Columbia 17,00 
Florida 12,00 
Georgia 5,15 
Hawaii 14,00 
Idaho 7,25 
Illinois 14,00 
Indiana 7,25 
Iowa 7,25 
Kansas 7,25 
Kentucky 7,25 
Louisiana 7,25 
Maine 14,15 
Maryland 15,00 
Massachusetts 15,00 
Michigan 10,33 
Minnesota 8,85 
Mississippi 7,25 
Missouri 12,30 
Montana 10,30 
Nebraska 12,00 
Nevada 10,25 
New Hampshire 7,25 
New Jersey 15,13 
New Mexico 12,00 
New York 15,00 
North Carolina 7,25 
North Dakota 7,25 
Ohio 7,25 
Oklahoma 7,25 
Oregon 14,20 
Pennsylvania 7,25 
Rhode Island 14,00 
South Carolina 7,25 
South Dakota 11,20 
Tennessee 7,25 
Texas 7,25 
Utah 7,25 
Vermont 13,67 
Virginia 12,00 
Washington 16,28 
West Virginia 8,75 
Wisconsin 7,25 
Wyoming 5,15 

Sumber: Departemen Tenaga Kerja AS

Dari tabel, terlihat 30 negara bagian telah menetapkan besaran upah minimum di atas FLSA. Sementara, ada 19 negara bagian memiliki upah minimum setara dengan besaran yang ditetapkan oleh pemerintah federal.

Adapun, ada dua negara bagian yang memiliki besaran upah minimum di bawah aturan yang ditetapkan pemerintah federal. Dua negara bagian tersebut, adalah Georgia dan Wyoming, dimana upah minimum yang ditetapkan adalah sebesar US$ 5,15 per jam. Namun dengan beberapa pengecualian terbatas, tarif upah minimum federal sebesar US$ 7,25 per jam berlaku.

Pemberi kerja di Georgia dan Wyoming tidak boleh membayar karyawan di bawah ketentuan minimum federal, yakni US$ 7,25 per jam. Namun, upah minimum sebesar US$ 5,14 per jam bisa diterapkan untuk pekerjaan dan/atau status pekerja yang secara khusus dibebaskan dari upah minimum berdasarkan undang-undang negara bagian atau federal.

Pekerjaan dan status pekerja yang dibebaskan dari aturan upah minimum federal, adalah sebagai berikut:

  • Pekerja pertanian, pekerja musiman, pekerjaan bebas lainnya.
  • Karyawan yang bekerja berdasarkan tip.
  • Pekerja di bawah umur (di bawah 18 tahun).
  • Pekerja berstatus siswa vokasi/mahasiswa penuh waktu.
  • Karyawan penyandang disabilitas.

Selain itu, organisasi nirlaba dan pendidikan tertentu dapat mengajukan dan mendapatkan sertifikat dari Departemen Tenaga Kerja AS, yang memungkinkan untuk memberikan upah setidaknya 85% dari upah minimum yang berlaku. Ini biasanya digunakan oleh perguruan tinggi dan universitas, serta organisasi nirlaba.

Demikianlah ulasan mengenai besaran gaji di Amerika Serikat atau AS pada 2024, yang diuraikan dari 10 negara bagian dengan upah minimum tertinggi, serta rincian upah minimum di tiap negara bagian AS.

Patut diingat, besar gaji di Amerika Serikat yang telah dipaparkan ini, hanya mencakup 50 negara bagian ditambah Washington D.C., dan tidak menyertakan ketentuan di wilayah yang berstatus "Unincorporated Territory of United States", seperti American Samoa, Puerto Rico, US Virgin Island, dan Northern Mariana. Masing-masing wilayah ini, memiliki kewenangan sendiri dalam menentukan upah minimum, yang terlepas dari ketentuan pemerintah federal.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...