Indonesia menargetkan sebanyak 13 juta kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) roda dua dan 2 juta kendaraan listrik roda empat mengaspal pada 2030.
Program konversi motor listrik dapat berperan untuk menurunkan emisi hingga 132,25 juta ton gas CO2 atau 32 persen dari target penurunan emisi pemerintah.
Untuk mengurangi emisi karbon, Kementerian ESDM menggelar program konversi motor bahan bakar minyak ke listrik secara gratis. Nilai fasilitas ini Rp 16 juta per unit dan kuotanya 500 sepeda motor.
Kementerian Perindustrian tengah menyusun aturan batas atas emisi gas rumah kaca atau GRK sektor industri untuk perdagangan karbon dengan skema sistem perdagangan emisi atau ETS.